Apa Itu Restaurant Advisory? Pekerjaan Asli Codeblu Terungkap Bukan Food Blogger!

Sabtu, 30 September 2023 | 14:45 WIB
Apa Itu Restaurant Advisory? Pekerjaan Asli Codeblu Terungkap Bukan Food Blogger!
Apa Itu Restaurant Advisory? Pekerjaan Asli Codeblu Terungkap Bukan Food Blogger!(TikTok Dokter Richard Lee)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seorang restaurant advisory yang ideal memiliki pengalaman bekerja di industri kuliner alias food and beverage. Pasalnya dengan demikian, seorang dapat memiliki pemahaman terkait industri kuliner dan teknik pengolahan masakan.

Seorang restaurant advisory selain datang dari industri kuliner dapat juga dari dunia bisnis. Sebab, restaurant advisor juga melingkupi tugas-tugas konsultan bisnis.

Seorang restaurant advisory juga memiliki fungsi sebagai konsultan bisnis yang memetakan strategi prima agar restoran dapat berkembang dan memberikan pelayanan yang memuaskan bagi para pelanggan.

CodebluRestaurant advisor ancam polisikan food blogger

William alias Codeblu yang berprofesi sebagai sosok restaruant advisor tersebut kini berseteru dengan Omay yang berprofesi sebagai food blogger.

Adapun Omay sempat melakukan doxing alias menyebarkan data pribadi William tanpa sepengetahuannya. 

Sontak, William mengancam akan menjebloskan Omay ke jeruji besi jika perempuan itu tak meminta maaf dan menghapus media sosialnya.

"Tiktoknya hapus, Instagramnya hapus, orang seperti itu (Farida Nurhan) tidak boleh main sosmed," kata Codeblu dalam video yang banyak beredar, dikutip pada Jumat (29/9/2023).

Itulah penjelasan mengenai apa itu restaurant advisory, pekerjaan Codeblu sesungguhnya bukan food blogger.

Baca Juga: Madun Oseng Murka ke Farida Nurhan: Jangan Merasa Paling Di-bully! Siapa yang Minta Dibelain?

Kontributor : Armand Ilham

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI