Suara.com - Dikenal sebagai dokter kecantikan dan konten kreator yang sukses, kehiduoan dr Richard Lee tentu sudah akrab dengan kemewahan. Lucunya meski memiliki kekayaan fantastis, pria asal Palembang ini mengaku jika dirinya masih sering membeli baju KW.
Hal ini diungkap pria 37 tahun tersebut dalam wawancara mengenai outfitnya bersama Willie Salim. Saat itu, dr Richard Lee diminta menjelaskan satu persatu harga outfit yang dikenakannya. Di depan mobil Rolls Royce miliaran, ia membuka rahasia jika baju yang dikenakannya adalah barang tiruan.
"Murah ini mah, baju KW!," ungkap dr Richard seperti yang Suara.com kutip pada Jumat (29/9/2023).
Mendengar hal ini, Willie Salim pun tak percaya. Ia pun bertanya apakah sang dokter serius akan pengakuannya ini. Lantas, dr Richard pun memberikan alasan mengapa lebih memilih membeli baju KW dibandingkan asli.
Baca Juga: Pamer Tubuh Sekurus Lidi di Jepang, Azizah Salsha Kedapatan Pakai Outfit Seharga Rp 65 Juta
Menurutnya, ia masih berpikir ulang dan merasa sayang jika harus mengeluarkan uang puluhan juta untuk satu buah baju, yang akan dicuci berulang kali. Sementara, baju-baju tersebut tidak lagi bisa digunakan terlalu sering.
"Gue baju masih KW banyak, gue blm tega sampe beli baju kayak juta-jutaan. Kalo baju lu beli kayak 20 juta 30 juta kan besok dicuci jadi ga bisa dipake lagi," ucapnya lagi.
Untuk itu, dr Richard lebih memilih membeli baju KW atau yang disebutnya sebagai baju dari desainer tiruan seharga Rp1 juta saja. Begitu pula dengan celananya yang dibuatnya sendiri di penjahit.
"Paling Rp1 juta. Harusnya di atas 10 juta ini," kata dia.
"Serius dok? Dr Richard Lee pake barang KW?," tanya Willie Salim.
Baca Juga: Diserang Farida Nurhan, Codeblu Tak Merasa Punya Power untuk Bikin UMKM Bangkrut
"Bukan barang KW lah, ee desainer tiruan," timpalnya sambil tertawa.
Jam Tangan Rp18 Miliar
Meski memilih mengenakan baju KW, tetap saja dr Richard Lee tak main-main untuk urusan aksesoris. Saat itu, ia mengatakan jika ikat pinggang yang dikenakannya berasal dari rumah mode asal Prancis, Christian Dior yang harganya mencapai Rp12 juta.
Sementara. Jam tangan yang dikenakannya bahkan kata dia harganya tembus Rp18 miliar!
"Belt Christian Dior Rp12 juta. Jam tangan, harga tertingginya tuh pernah Rp18 M," kata dia lagi.
Sedangkan untuk kacamata, menurut dr Richard Lee harganya cukup murah, yakni sekitar Rp2 juta.