Selepas kuliah, Panji langsung berkarier di sebuah perusahaan konsultan di Boston sebagai asisten pengembangan bisnis dan analis.
Momen pernikahan Panji dan Atheera: Mas kawin fantastis, dihadiri oleh tokoh-tokoh penting
Prosesi akad nikah Panji dan Atheera yang digelar di Masjid Al Hikmah New York, Amerika Serikat pada Sabtu (23/9/2023) terbilang cukup spesial.
Adapun kala itu, Panji menyerahkan mas kawin berupa emas yang ditakar dalam mata uang dollar Amerika Serikat.
Hal itu terungkap kala Sandiaga Uno menyerahkan sang putri untuk dinikahi Panji.
"Ananda Panji Bagas Dwiprakoso bin Haris Widodo, saya nikahkan dan saya kawinkan ananda dengan anak kandung saya, Anneesha Atheera Uno binti Sandiaga Salahuddin Uno, kepada engkau dengan mas kawin logam mulia seberat 75 gram dan uang sebesar USD 2.309 dibayar tunai," ujar Sandiaga dalam prosesi ijab kabul.
Momen istimewa tersebut juga dihadiri oleh beberapa tokoh penting seperti Imam sekaligus Direktur Jamaica Muslim Center (JMC) Ustaz Shamsi Ali, yang berperan sebagai penghulu.
Selain itu, ada Duta Besar Indonesia untuk AS, Rosan Roeslani, dan mantan pimpinan PT Asuransi Ramayana Tbk Ananto Harjokusumo, yang bertindak sebagai saksi nikah.
Kontributor : Armand Ilham
Baca Juga: Profil dan Biodata Putri Ariani, Penyanyi Indonesia yang Sabet Juara Keempat di AGT 2023