Suara.com - Ucapan Panji Petualang belum lama ini jadi sorotan lantaran dia mengaku dahulu tidak pernah salat. Alasannya, karena dia lebih sering menghabiskan waktu di hutan. Hal itu membuatnya jarang mendengar azan sehingga tidak melakukan salat.
Pria yang dekat dengan ular berbisa itu juga mengaku terlalu sibuk dengan urusan dunia.
"Jarang salat, terlalu sibuk di dunia, sibuk di alam jadi jarang dengar adzan, karena di hutan kan jarang ada masjid," kata Panji Petualang saat jadi bintang tamu di podcast Deddy Corbuzier beberapa waktu lalu.
Akibat tidak pernah salat padahal menganut agama Islam, Panji pun merasa kalau dirinya seperti menjadi murtad. Kini, presenter 34 tahun itu mulai memperbaiki diri dengan perlahan kembali salat.
Baca Juga: Ngonten Bareng Habib Jafar, Azka Corbuzier Singgung soal Film Dewasa
Dalam ajaran Islam, salat memang menjadi salah satu ibadah yang wajib dilakukan muslim setiap hari. Pendakwah Habib Husein Jafar bahkan menyebut, senakal apa pun perilaku manusia, dia sebaiknya tetap menjalankan salat lima waktu. Karena salat juga jadi pembeda seorang muslim dengan bukan penganut agama Islam.
"Anda senakal-nakalnya, sebangsat-bangsatnya anda, jaga salat. Minimal agar anda nggak sampai baterainya habis. Jadi ketika salat di-charge lagi. Jadi Gusti Allah gak marah-marah betul gitu sama anda. Karena salat itu penanda anda kafir atau mukmin," kata Habib Jafar dikutip dari cuplikan video yang dibagikan akun TikTok Inspirasi Hijrahku Store, Rabu (27/9/2023).
Habib Jafar menambahkan, salat juga menjadi inti dari segala ajaran yang dibawa oleh Nabi Muhammad. Di dalam salat juga terdapat seluruh rukun Islam yang menjadi prinsip dasar seorang muslim.
"Dalam salat semua rukun Islam terkandung di sana. Di dalam salat ada syahadat. Di dalam salat ada zakat, zakat waktu. Di dalam salat ada puasa, gak mungkin anda salat sambil makan dan minum. Di dalam salat ada haji karena sama-sama menghadap ke Kabah," jelasnya.
Baca Juga: Panji Petualang Ngaku Murtad Karena Tak Pernah Salat, Buya Yahya Pernah Beri Penjelasan Begini