Suara.com - Bombardir serial drama Korea Selatan alias drakor di Indonesia, membuat banyak orang rela menatap televisi atau handphone selama berjam-jam. Pertanyaanya, gimana sih cara mata tetap sehat saat drakoran?
Dokter Mata sekaligus Ahli Kornea dan Bedah Refraktif RSPI Pondok Indah, dr. Amir Shidik,Sp.M , Subsp.K.B.R mengakui maraton nonton drakor hingga berjam-jam bisa membuat otot mata lemah karena harus fokus menatap layar gadget tanpa berkedip atau tanpa istirahat.
Apalagi kata dr. Amir umumnya seseorang yang menonton lewat gadget jarak antaranya mata kurang dari 1 meter, sehingga perlu usaha lebih untuk terus fokus.
"Nonton drakor berjam-jam jarak kurang dari 1 meter perlu mata effort. Effort ini memang tidak terasa, karena mata berusaha sangat keras. Apalagi kalau terus-terusan 10 jam, tangan juga kan kram, dan otot penglihatan lemah. kalau melihat dekat selama 3 jam mata lelah," ujar dr. Amir melalui keterangan yang diterima suara.com, Senin (25/9/2023).
Baca Juga: Spoiler Drama Korea Destined with You Episode 11: Momen Romantis Rowoon dan Jo Bo Ah
Sehingga untuk mencegah mata rusak karena maraton nonton drakor, berikut ini tips mencegahnya:
1. Beri Jarak 30 Centimeter
Dengan banyaknya aplikasi platform menonton film, dr. Amir mengakui saat ini kebanyakan orang pilih menonton serial seperti drakor di ponsel. Tapi sayangnya jaraknya kurang dari 1 meter.
Sehingga ia menyarankan untuk beri jarak minimal 30 centimeter saat nonton dari ponsel.
"Secara normal untuk melihat itu minimal 30. Kalau 10 centimeter itu effort sekali. Untungnya usia muda, anak-anak bisa tuh lihat ponsel nempel di muka, tapi kebiasaan ini tidak boleh diteruskan," jelas dr. Amir.
Baca Juga: 5 Drama yang Dibintangi D.O EXO, Viral Usai Cover Lagu Rewrite The Stars
2. Beri Jeda 20-20-20
Konsep ini sudah sangatlah terkenal, yaitu beri jeda mata untuk melihat sejauh minimal 20 kaki atau 6 meter selama 20 detik, setiap sudah menatap layar ponsel selama 20 menit.
Tapi dr. Amir mengakui 20 menit cenderung sebentar dan tidak terasa. Sehingga saat menonton drakor disarankan istirahat setiap episode yang berkisar durasi 40 menit hingga 1 jam.
"Tapi rasanya 20 menit sebentar banget. Jadi satu episode atau 2 jam istirahat. Ini juga sesuai penelitian yang terhubung, at least berikan jeda, setelah selesai menonton (satu episode) lihat jauh lagi," papar dr. Amir.
3. Perhatikan Pencahayaan
Umumnya saat melihat ponsel di kegelapan dengan cahaya terlalu terang, kerja mata akan terasa sangat berat. Jadi pastikan cahaya tidak terlalu tajam.
Misalnya menonton lewat televisi sebaiknya kata dr. Amir, pastikan di belakang televisi tidak ada cahaya yang mencolok.
"Kalau nonton TV tapi di belakang ada yang cerah, seperti cahaya di jendela refleks silau. Kalau tidak nyaman, sebagai gantinya mata berusaha kompensasi berusaha adaptasi meski berat," jelas dr. Amir.