Profil T Koes: Band yang Dilarang Nyanyi Lagu Koes Plus

Dany Garjito Suara.Com
Rabu, 27 September 2023 | 11:26 WIB
Profil T Koes: Band yang Dilarang Nyanyi Lagu Koes Plus
Band T’Koes [Instagram/@tkoes_ig]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Band T Koes kini harus gigit jari lantaran dilarang keras menyanyikan lagu band ternama, Koes Plus.

Padahal, T Koes telah sekian lama hadir di publik sebagai band tribut atau band penghormatan kepada Koes Ploes yang kini menjadi legenda.

Ultimatum larangan tersebut dilayangkan oleh pihak keluarga besar Koes Plus. Alhasil, T Koes kehilangan citra mereka sebagai grup musik yang melanjutkan legenda Koes Plus.

Profil band T Koes

Huruf 'T' dalam nama T Koes diambil dari nama salah seorang personil Koes Plus, Tonny Koeswoyo yang juga merupakan leader dan vokalis utama.

T Koes beranggotakan tiga bersaudara, yaitu Fajaru Al Azhari, Galifa Al Baladi, dan Ji Qory Al Ghifari, serta ayah mereka yang bernama Agusta Dwi Susanto Marzall.

Keempat pria tersebut mengadopsi gaya Koes Plus kala manggung, yakni busana tahun 1980-an lengkap dengan rambut gondrong dan pakaian gombrong.

T Koes juga membawakan lagu-lagu legendaris Koes Plus untuk melanjutkan pamor mereka.

Meski menjadi band tribut, T Koes tak memiliki hubungan keluarga dengan para anggota Koes Plus. Fakta tersebut sontak menjadi polemik lantaran keluarga besar Koes Plus keberatan dengan keberadaan band T Koes.

Baca Juga: Profil Haris Widodo: Besan Baru Menparekraf Sandiaga Uno, Kariernya Top! Siapa Dia?

Keluarga besar Koes Plus layangkan ultimatum: Singgung soal etika

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI