Suara.com - Pasangan pengantin baru Pratama Arhan dan Azizah Salsha saat ini tengah menjadi sorotan publik. Baru-baru ini keduanya bahkan diundang oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Kementerian Pertahanan (Kemhan) ke kantornya.
Pertemuan mereka juga didampingi ayah Azizah Salsha yang merupakan politikus Partai Gerindra dan Anggota DPR RI, Andre Rosiade. Meski berjalan hangat, ekspresi Pratama Arhan dan Azizah Salsha yang kaku dan canggung saat bertemu Prabowo Subianto menjadi sorotan di media sosial.
Dalam video yang beredar, Zize sapaan akrab Azizah Salsha saat itu terlihat menawan mengenakan cropped jacket berwarna hijau army dengan yang ia padukan dengan long dress bermotif unik, serta sneakers dan tas bertali panjang.
Sementara Pratama Arhan yang terus menggandeng sang istri, terlihat rapi mengenakan kaos berkerah berwarna putih dan celana chinos. Ia melengkapi tampilan ini dengan sneakers hitam dan menyandang slingbag.
Saat bertemu Pratama Arhan, calon Presiden Indonesia itu tampak memberikan sebuah buku berjudul 'Kepemimpinan Militer'. Sebelum diberikan, Prabowo tak lupa memberikan tandatangannya terlebih dahulu.

Lucunya, saat menunggu Prabowo menandatangi buki tersebut, Arhan dan Zize yang berdiri bersebelahan tampak begitu kaku dan canggung. Tangan keduanya sama-sama tergenggam di bagian depan menjaga sikap.
Seperti anak kecil, mereka sesekali saling sikut menyikut, senggol-senggolan dan berbicara menjawab pertanyaan Prabowo dengan sopan. Ekspresi menggemaskan Arhan dan Zize ini langsung menjadi sorotan warganet.
Diunggah akun TikTok @girls_blooming, video ini dilihat hingga 1,3 juta kali dengan berbagai komentar lucu.
"Mereka mah ngga betah mode serius," kata @tehnxxxxx.
Baca Juga: Malam Ini Seluruh Parpol Pendukung Prabowo Kumpul Di Markas Golkar, Bahas Apa?
"Zize kyk nahan ngakak njrr arhan juga," ujar @tramxxx.