Detik-Detik Penyelam Digigit Hiu Saat Berenang Bareng, Endingnya Tragis atau Manis?

Kamis, 31 Agustus 2023 | 14:52 WIB
Detik-Detik Penyelam Digigit Hiu Saat Berenang Bareng, Endingnya Tragis atau Manis?
Ilustrasi Hiu. [AFP/Okiknawa Churaumi Aquarium]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen mengerikan detik-detik seorang lelaki digigit saat berenang bersama puluhan kawanan hiu. Momen ini berhasil membuat netizen bergidik ngeri, karena khawatir jadi santapan kawanan predator lautan itu.

Peristiwa ini viral dibagikan akun Twitter @sosmedkeras dilihat suara.com, Rabu (30/8/2023) tampak seorang penyelam lelaki sedang freedive di kolam berisi puluhan ikan hiu.

Awalnya lelaki bertelanjang dada dengan celana pendek itu terlihat santai dan rileks menyelam dan mendatangi kawanan hiu, yang rerata berukuran sama dengan tubuhnya.

Namun mengerikannya, saat lelaki tersebut berusaha menyeruak di antara kawanan hiu itu, pundak kirinya ditabrak dan digigit seekor hiu. Setelah itu dari gestur tubuh, lelaki tersebut terlihat panik dan ketakutan hingga akhirnya pilih naik dan muncul ke permukaan.

Baca Juga: Hiu Tutul Terperangkap Nelayan di Aceh, Langsung Dilepas ke Laut

Beruntung lelaki ini tidak mendapat luka yang berarti. Bahkan aksi hiu itu tidak membuat hiu lainnya ikut menyerang lelaki yang sedang menyelam tersebut.

Namun netizen yang melihat video ini berusaha menjelaskan, bahwa kawanan hiu yang berada dalam satu kolam dengan lelaki tersebut tidaklah berbahaya. Bahkan hiu ini tidak akan melukai atau memangsa manusia.

"Ini namanya hiu perawat atau nurse shark. Jenis hiu ini tidak berbahaya bagi manusia, mereka lebih suka memangsa hewan laut berukuran kecil. Fakta unik soal jenis hiu ini adalah mereka hiu yang kerjaannya tiduran di dasar laut," jelas akun @infomaya_id.

Melansir situs Nausicaa, alih-alih memangsa makanannya dengan cara digigit, ikan ini punya cara makan menyedot mangsanya, selaiknya bayi yang menyusui. Makanan hiu ini adalah ikan bertulang, pari, invertebrata, rumput laut hingga bangkai.

Dengan hidung dan indra penciumannya yang sangat baik, ikan ini bisa menemukan mangsa yang bersembunyi di dasar laut. Hiu perawat ini juga biasanya hidup di dasar laut dan perairan pantai sangkai, dengan kedalaman 130 meter.

Baca Juga: Berenang Bareng Hiu Paus, Gisella Anastasia Makin Cinta Tuhan

Hiu ini juga mudah dikenali dengan kepalanya yang datar dan matanya yang kecil. Bahkan ikan ini bisa tumbuh dan memanjang hingga 4,5 meter.

Ikan hiu perawat juga berkembangbiak dengan cara bertelur, tapi setelah telur menetas barulah 30 ekor anakan akan dikeluarkan dari tubuh betina setelah memiliki panjang sekitar 30 centimeter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI