Syafrial Ketua RT 30 tempat tinggal Adelia di Kecamatan Ilir Barat 1, Palembang mengatakan bahwa selebgram itu diketahui senang bergaya hidup mewah.
Menurut Syahrial, suami Adelia yang berinisial D memang terindikasi bermain narkoba. Ia mengaku mengetahui hal tersebut dari keterangan polisi ketika menggeledah kediaman Adelia pada Sabtu (26/8/2023) malam.
"Suaminya jelas pemain (narkoba). Saya dapat informasi katanya mereka ini penggeledahan (rumah APS) untuk menyita (barang bukti)," ujar Syafrial saat ditemui sejumlah awak media, Senin (28/8/2023).
Suami Adelia jalankan bisnis narkoba
Syafrial menambahkan, dari informasi yang ia terima, D masih terus menjalankan bisnis narkobanya meski kini ia berada di dalam penjara.
Diketahui, D suami Adelia sebelumnya mendekam di Lapas Serong dan dua bulan lalu yang bersangkutan dipindah ke Lapas Nusa Kambangan,
Hal itulah, lanjut Syafrial, yang diduga kuat menjadi alasan kepolisian menangkap Adelia Putri yang merupakan istri D.
Selama ini Syafrial mengaku dirinya belum pernah bertemu dengan D. Sementara dengan Adelia, ia mengaku bari sekali melihatnya ketika diminta polisi untuk menyaksikan proses penggeledahan rumah selebgram itu.
Kontributor : Damayanti Kahyangan
Baca Juga: Ini Sosok Suami Selebgram Palembang yang Kendalikan Sindikat Narkoba Luar Negeri dari Lapas