Suara.com - Dubai kini jadi salah satu negara yang diincar sebagai destinasi liburan. Tapi masyarakat Indonesia belum tahu rekomendasi penginapan di Dubai layak dicoba. Memangnya apa saja sih?
Dubai dinobatkan sebagai destinasi global nomor satu oleh Tripadvisor's Travellers’ Choice Awards 2023 selama dua tahun berturut-turut. Selama enam bulan pertama tahun 2023, Dubai juga menyambut lebih dari 8,5 juta pengunjung internasional.
Berikut 5 rekomendasi hotel Dubai saat psrtama kali mengunjungi salah satu negara Uni Emirates Arab (UEA), melansir rilis Dubai Economy and Tourism, Jumat (25/8/2023).
1. Al Maha Desert Resort

Didesain untuk melestarikan budaya Bedouin Dubai, Al Maha menyuguhkan para tamu dengan pengalaman yang tiada duanya. Dengan pemandangan panorama gurun yang menakjubkan berpadu dengan fasilitas bintang lima, penginapan ini menawarkan kombinasi ketenangan dengan kemewahan untuk dinikmati.
Al Maha mengupas sisi Dubai yang berbeda untuk para tamu melalui berbagai pengalaman yang ditawarkan. Mulai dari menikmati hidangan di tengah padang pasir, menatap bintang-bintang pada malam hari, hingga melihat oriks Arab di habitatnya.
2. Jumeirah Beach Hotel

Dengan desain ombak yang mencolok, Jumeirah Beach Hotel merupakan salah satu hotel favorit di Dubai dari generasi ke generasi. Berlokasi di tepi pantai Jumeirah, penginapan ini tidak hanya menawarkan pemandangan yang spektakuler tapi juga fasilitas bintang lima untuk pengalaman menginap yang tak terlupakan.
Jika ingin mendapatkan pemandangan laut, Ocean Club Room adalah pilihan yang tepat untuk pengunjung. Dengan akses ke taman yang asri untuk bersantai, restoran tepi laut, kamar yang menghadap ke arah laut, fasilitas bintang lima, hotel ini menjamin pengalaman menginap yang mewah.
Baca Juga: Segini Gaji Kombes Yulius yang Melayang Usai Nyabu dengan Cewek di Hotel
Pengunjung juga tak perlu pergi jauh-jauh untuk menikmati berbagai atraksi otentik di Dubai. Penginapan ini berjarak sangat dekat dari Madinat Jumeirah, Burj Al Arab, dan Kite Beach.