Sebelumnya, makanan khas Jawa Timur, rawon ditetapkan sebagai sup terenak di dunia 2023 versi Taste Atlas, mengalahkan ramen Jepang hingga Hot Pot Taiwan. Ketetapan ini dikeluarkan situs panduan wisata kuliner Kroasia itu pada Juli 2023, yang didasarkan pada peringkat yang diberikan para pembacanya dengan skala 1-5 poin, dan rawon mendapat skor 4,8.
Skor ini hanya berbeda 0,1 poin dari yang didapatkan Tonkotsu Ramen Jepang di urutan kedua dengan nilai 4,7 poin. Lalu Hot Pot Taiwan dengan skor 4,7 poin berada di urutan ke-5.
Berikut ini urutan lengkap daftar sup terenak di dunia versi Taste Atlas Juli 2023:
- Rawon Indonesia skor 4,8
- Tonkotsu Ramen Fukuoka Jepang skor 4,7
- Tom Kha Gai Thailand skor 4,7
- Sopa De Lima, México skor 4,7
- Hot Pot Taiwan, skor 4,7
- Ciorba Radauteana România skor 4,7
- Bori-bori Paraguay skor 4,7
- Ramen Jepang, skor 4,6
- Shoyu Ramen Tokyo Jepang skor 4,6
- Sup Zurek Polandia skor 4,6