Pangeran William dan Kate Middleton Diminta Jauhkan Pangeran George dari Pangeran Harry, Apa Alasannya?

Jum'at, 28 Juli 2023 | 18:30 WIB
Pangeran William dan Kate Middleton Diminta Jauhkan Pangeran George dari Pangeran Harry, Apa Alasannya?
Potret Pangeran George, Putri Charlotte bersama ibunya Kate Middleton dan neneknya Permaisuri Camilla (Twitter/@RegalEyes)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pangeran Harry dinilai bisa memberikan pengaruh negatif kepada keponakannya, anak sulung Pangeran William dan Kate Middleton, Pangeran George. Sehingga William dan Kate disarankan untuk menjauhkan anaknya dari suami Meghan Markle tersebut.

Mantan penulis biografi Pangeran Harry, Angela Levin, membuat peringatan keras kepada William dan Kate sebagai 'upaya putus asa' untuk mencegah George menempuh jalan yang sama dengan Harry.

"Kate dan William ada di sana untuk membantunya (George). Tapi, ia perlu dijauhkan dari pengaruh negatif Harry. George tidak memiliki keluarga yang disfungsional, tidak seperti William dan Harry saat tumbuh dewasa, jadi ia seharusnya lebih baik," kata Levin pada majalah OK, dilansir dari NY Post, Kamis (27/7/2023).

Sebelumnya, Harry telah merinci pengalamannya tumbuh di lingkungan kerajaan dalam buki yang ditulisnya berjudul Spare. Ia pun mengungkap ketakutannya kepada keponakannya yang lain, Putri Charlotte dan Pangeran Louis, bila tumbuh sebagai 'cadangan' dari kakak mereka, Pangeran George yang merupakan calon Raja Inggris.

Baca Juga: Kembali Akting, Meghan Markle Incar Peran Utama di Film The Bodyguard yang Pernah Ditawarkan ke Putri Diana

Pangeran Harry (Instagram/@sussexroyal)
Pangeran Harry (Instagram/@sussexroyal)

Komentar Levin juga rupanya selaras dengan pendapat penulis kerajaan Tom Bower yang menyarankan George tidak mengetahui situasi sebenarnya antara orang tua dengan pamannya. Menurut Bower, Kate menjadi pagar penjaga bagi George.

Di sisi lain, Bower juga beranggapan kalau Kate nampaknya juga sudah tidak ingin melihat Harry lagi.

"Tentu saja Pangeran George tidak akan menyadari semua ini. Harry akan selamanya terpinggirkan dalam ingatannya," kata Bower.

Di tengah kondisi renggang Harry dan Meghan yang saat ini menetap di Amerika Serikat, kabarnya hanya Raja Charles sebagai satu-satunya anggota senior keluarga kerajaan yang tetap berhubungan dengan pasangan itu.

Meski begitu, hubungan Harry dan ayahnya juga sempat tegang setelah buku Spare dirilis dan sejumlah wawancara tayang. Harry dituding menyerang keluarganya sendiri juga disebut membocorkan cerita pada pers, serta memperlakukan istrinya dengan tidak adil.

Baca Juga: Tinggalkan Gelar Sussex, Meghan Markle Bakal Ganti Nama Panggung jadi Meghan Spencer?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI