Suara.com - Arti mimpi berhubungan seks kerap dikaitkan dengan mimpi basah dalam islam, dan si pemimpi perlu segera melakukan mandi junub atau mandi wajib setelah bangun. Jadi penasaran, kira-kira apa ya maknanya?
Mimpi berhubungan seks bukan berarti Anda aneh atau punya hasrat seksual yang sangat tinggi. Ini karena menurut penelitian University of Montreal, perempuan yang bermimpi berhubungan seks sama seringnya seperti yang dialami lelaki. Bahkan 8 persen orang Amerika alami mimpi berhubungan seks.
Berikut ini arti mimpi berhubungan seks dengan bos atau bahkan mantan kekasih, mengutip Everyday Health, Selasa (25/7/2023).
1. Mimpi Seks dengan Bos

Berhubungan badan dengan bos di tempat kerja bisa membuat si pemimpi canggung, dan khawatir ia harus mengurangi pertemuan dengan atasan di tempat kerja. Meskipun mimpi ini berarti Anda merasa tertarik secara seksual kepada atasan.
2. Mimpi Seks dengan Teman
Jika selama ini sudah nyaman menjalani hubungan platonis, atau hubungan yang sama sekali tidak ada percikan asmara tapi tiba-tiba bermimpi bersama teman di atas ranjang. Ini artinya bisa jadi Anda merasa kagum terhadap bakat yang dimiliki teman tersebut. Sehingga mengembangkannnya tanpa sadar.
3. Mimpi Seks dengan Gebetan
Mungkin ini jadi mimpi yang sangat lumrah, karena lawan seks adalah seseorang yang dikagumi. Ini juga bisa jadi harapan dan keinginan menjalin hubungan romantis dengan orang tersebut. Tapi bisa juga karena Anda tertarik pada adalah satu kualitas emosional atau spiritual gebetan tersebut.
Baca Juga: Jessica Iskandar Kepergok El Barack Saat Lagi Berhubungan Seks, Langsung Tutup Selimut?
4. Mimpi Seks dengan Idola