Suara.com - Sejak video seblaknya menjadi viral di TikTok, nama Rafael Tan memang kembali banyak diperbicarakan. Member SM*SH ini kerap membuat kreasi seblak yang diakui enak oleh banyak orang. Belum lama ini, Rafael Tan baru saja membagikan resep seblak terbaru dengan papeda.
Selain kreasi seblaknya yang terbilang unik, cara penyampaian Rafael tentang penemuan resep terbarunya ini memang selalu menarik untuk disimak. Tidak heran jika videonya selalu menjadi viral.
Bahkan, hingga Selasa (25/7/2023), video seblak papeda yang diunggah Rafael di TikTok sudah ditonton sebanyak lebih dari 20 juta kali.
Tertarik mencoba resep seblak papeda ala Rafael? Simak informasi berikut!
Baca Juga: Resep Mango Sticky Rice Khas Thailand, Bisa Jadi Ide Jualan Moncer
Resep Seblak Papeda ala Rafael Tan
Mengutip dari akun TikTok milik Rafael Tan, Rafael_1616, berikut adalah resep membuat seblak papeda ala personil Boyband kenamaan Indonesia.
Bahan-bahan seblak papeda ala Rafael:
- Tepung terigu
- Bawang putih
- Kencur
- Cabai rawit
- Penyedap rasa
- Air
Cara membuat seblak papeda
- Pertama-tama, campurkan tepung tapioka dengan segelas air, lalu aduk sampai adonan mulai mengental di dalam wadah.
- Berikutnya, masukkan adonan ke dalam wajan dan campurkan dengan sedikit minyak. Aduk semua bahan supaya tercampur merata dan masak sampai matang. Pastikan adonan tetap kental seperti papeda.
- Sementara itu, buat sambal seblak dengan mencampurkan kencur, bawang putih, cabai, dan penyedap rasa. Jangan lupa lakukan uji rasa supaya pas dengan selera Anda.
- Setelah itu, goreng adonan sambal sampai matang sempurna. Tambahkan sedikit air sampai terus diaduk hingga matang.
- Jika sambal sudah matang, matikan kompor, lalu campurkan dengan papeda yang tadi sudah dibuat.
- Seblak papeda ala Rafael sudah siap disajikan.
- Seperti yang Anda baca di atas, papeda di sini digunakan untuk menggantikan kerupuk yang biasanya menjadi bahan utama seblak.
Namun, secara bumbu, keduanya menggunakan bahan-bahan yang berbeda. Oleh karena itu, resep di atas bikin banyak orang penasaran karena bumbu buatan Rafael selama ini memang tidak pernah gagal.
Baca Juga: Resep Salad Buah Bukan Rating 6/10, Creamy Banget tapi Nggak Bikin Enek
Demikian informasi mengenai resep seblak papeda ala Rafael Tan. Selamat mencoba dan semoga sesuai dengan selera Anda.
Jangan lupa sesuaikan jumlah cabai yang digunakan sesuai tingkat kepedasan Anda. Santap selagi masih panas.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri