Nathalie Holscher Bongkar Semua Masalah Sedangkan Sule Pilih Tutupi Aib, Kalau Dalam Islam Harusnya Gimana?

Rabu, 19 Juli 2023 | 09:30 WIB
Nathalie Holscher Bongkar Semua Masalah Sedangkan Sule Pilih Tutupi Aib, Kalau Dalam Islam Harusnya Gimana?
Nathalie Holscher dan Sule. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai komentar lamanya mengenai nafkah Rp 25 juta dari Sule, Nathalie Holshcer justru geram karena mendapat banyak hujatan. Sebab hal itu, ia meminta agar Sule tidak perlu lagi memberikan uang bulanan kepadanya.

Tidak hanya itu, Nathalie Holscher juga menuliskan rasa kesalnya. Bahkan, ia membongkar terkait isu perselingkuhan, hingga menyinggung masalah tes DNA atas kehamilan Adzam.

"Ketika dia selingkuh dan chat-chatan sama wanita lain berikut bukti, saya melahirkan anak saya pun sampai berpikir ingin tes DNA," tulis Nathalie di unggahannya, Senin (17/7/2023).

Nathalie Holscher dan Sule. (Instagram)
Nathalie Holscher dan Sule. (Instagram)

Akibat dari tulisan Nathalie Holscher itu, dirinya dibandingkan dengan sikap Sule yang justru memilih diam. Bahkan, warganet juga menyoroti ucapan Sule yang mengaku, dirinya tidak akan membongkar aib mantan istrinya tersebut.

Baca Juga: Lepas Hijab, Nathalie Holscher Pamer Paha, Netizen: Kembali ke Setelan Pabrik

"Bisa. Sangat bisa (membuka aib Nathalie Holscher). Tapi gue udah janji sama omanya yang di Belanda bahwa gue sampai kapan pun gue tidak bakal membuka aib mamanya Adzam," ujar Sule dikutip dari kanal YouTube RUANG INTEROGASI.

Sule mengatakan, meski keburukan yang ada, justru kebaikan Nathalie Holscher juga lebih banyak. Oleh sebab itu, ia tidak pernah mau menjatuhkan Nathalie Holscher. Apalagi Nathalie Holscher adalah ibunda dari Adzam.

"Dari satu kejelekan Nathalie, sama ketika mantan istri pertama, banyak kejelekannya, tapi lebih banyak kebaikannya. Gue sampai saat ini tidak pernah melakukan ibaratnya hal-hal yang mencelakai dia. Buat apa? Mamanya Adzam kok," ungkap Sule.

Mengutip Umma, dalam Islam sendiri membuka aib orang lain adalah hal yang dilarang. Larangan menceritakan aib pasangan, termasuk larangan membuka aib suami dalam islam pun telah dijelaskan dalam Al Quran.

“… mereka (istri-istrimu) merupakan pakaian bagimu dan kamu merupakan pakaian bagi mereka …” (QS. al-Baqarah : 187).

Baca Juga: Nathalie Holscher Doyan Mabok hingga Dijuluki Ratu Anggur

Artinya, pasangan adalah pakaian yang dimana mereka sudah sepatutnya untuk saling menjaga dan menutupi hal-hal pribadi dan tidak perlu diketahui oleh orang lain. Tidak hanya itu, dalam hadis dari Abu Sa’id al-Khudriy, dia berkata, Rasulullah SAW bersabda:

“Sesungguhnya manusia yang paling jelek kedudukannya di hari kiamat adalah seorang laki-laki (suami) yang bercampur (bersetubuh) dengan istrinya, kemudian membeberkan rahasia istrinya tersebut.” (HR Muslim).

Dalam hadis lainnya juga dijelaskan kalau Allah SWT akan menjaga mereka yang menutup aibnya sendiri. Dalam hadis yang Rasulullah SAW bersabda:

“Tidaklah seorang hamba menutupi (aib) seorang hamba (yang lain) di dunia melainkan Allah akan menutupi aibnya di hari kiamat.” (HR Muslim).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI