Jangan Dilewatkan! Ini 5 Amalan Terbaik Satu Suro untuk Dapatkan Pahala Berlimpah

Kamis, 13 Juli 2023 | 15:31 WIB
Jangan Dilewatkan! Ini 5 Amalan Terbaik Satu Suro untuk Dapatkan Pahala Berlimpah
Ilustrasi ucapan selamat 1 Muharram 1445 Hijriah (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Malam 1 Suro atau 1 Muharram kerap dikenal memiliki unsur mistis. Padahal, di Tahun Baru Islam ini adalah kesempatan untuk mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya.

Banyak amalan 1 Suro yang bisa digunakan untuk berburu pahala. Dengan demikian, dibanding merasa takut, ada baiknya untuk menjelankan beragam amalan ini.

Satu Sura atau satu Muharram yang akan jatuh pada 19 Juli nanti sudah di depan mata. Lantas, apa saja amalan yang bisa dilakukan?

Suara.com telah merangkum 5 amalan untuk mendapatkan berkah di tanggal 1 Muharram atau satu suro yang dikutip dari NU Online. Yuk, kita simak!

Baca Juga: Amalan Malam 1 Suro dan Jadwalnya Tahun 2023: Merayakan Tradisi Spiritual yang Khas

Ilustrasi Berdoa - Amalan 1 Muharram 1445 H (Freepik)
Ilustrasi Berdoa - Amalan 1 Muharram 1445 H (Freepik)

1. Puasa sunnah

Puasa sunnah di bulan Muharram disebut menjadi salah satu yang utama setelah Ramadan. Dalam hadits riwayat At Thabarani disebutkan bahwa puasa satu hari di bulan Muharram pahalanya senilai 30 hari berpuasa.

"Diriwayatkan dari Ibnu Abbas ra, ia berkata: 'Rasulullah saw bersabda: 'Orang yang berpuasa pada hari Arafah maka menjadi pelebur dosa dua tahun, dan orang yang berpuasa sehari dari bulan Muharram maka baginya sebab puasa setiap sehari pahala 30 hari puasa'." (HR At Thabarani).

2. Membaca doa awal dan akhir tahun.

Doa akhir tahun bisa dibaca sebelum magrib di tanggal 29 atau 30 Dzulhijjah. Sedangkan doa awal tahun dibaca setelah magrib di tanggal 1 Muharram. Masing-masing doa dibaca sebanyak 3 kali.

Baca Juga: 10 Amalan Bulan Muharram yang Dianjurkan Rasulullah SAW

3. Bersedekah

Umat Islam dianjurkan bersedekah kepada orang-orang yang kekurangan. Sedekah dapat berupa uang, barang, makanan, dan lainnya. Sedekah pada 1 Muharram bisa meningkatkan keimanan kita dan menambah rasa syukur atas nikmat yang Allah SWT limpahkan.

4. Perbanyak istighfar

Istighfar merupakan ungkapan permohonan ampun kepada Allah SWT. Awal Muharram menjadi waktu terbaik untuk kita memperbanyak istighfar dan memohon ampunan atas segala dosa yang diperbuat.

5. Musahabah atau introspeksi diri

Introspeksi diri bisa memperbanyak amal saleh. Hal ini bisa dilakukan untuk persiapan dalam menghadapi segala masalah di tahun baru, termasuk kematian.

Itulah lima amalan yang bisa dilakukan untuk berburu berkah satu Muharram. Jangan lupa diamalkan!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI