Perasaan nyaman setiap kali berada di dekat pasangannya membuat pria juga percaya dengannya. Sikap manjanya bukan berarti ingin membebani kekasihnya, tapi karena ingin memperlihatkan bahwa dia selalu bisa membuatnya nyaman. Perasaan itu juga mengingatkannya dengan ingatan masa kecil ketika masih dalam buaian ibunya.
2. Ingin lebih dicintai
Sikap manja terkadang juga sengaja dilakukan pria untuk 'mengetes' pasangannya. Apakah dengan bermanja dia akan tetap diperlakukan dengan kasih sayang lembut, bila iya, pria akan merasa kalau dirinya benar-benar dicintai dengan sepenuh hati. Setiap momen kebersamaan yang ia habiskan denganmu membuatnya bahagia. Bahkan dia bisa sangat bahagia saat diperlakukan lebih istimewa dari sebelumnya.
3. Berusaha bangun hubungan lebih dekat
Bersikap manja kepada pasangan bisa memudahkan upaya untuk membangun kedekatan yang lebih hangat. Saat sedang bermanja-manja, ada kerapuhan diri yang dibuka, dan hal ini menghadirkan kesempatan untuk bisa mengenal diri masing-masing lebih dalam lagi.