Suara.com - Sejumlah pemain diapora akan ikut seleksi Timnas sepakbola Indonesia U-17. Salah satu nama yang mencuri perhatian yakni Welber Jardim. Remaja 16 tahun itu saat ini tengah berkarier di akademi Sao Paulo, klub top yang berasal dari Brasil.
Welber Jardim memang memiliki darah Brasil dari sang ayah juga masih keturunan Indonesia dari ibunya. Anak bernama lengkap Welberlieskott de Halim Jardim itu bahkan lahir di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Bakat bermain bola rupanya didapat dari ayahnya, Elisangelo de Jesus Jardim, yang juga mantan pemain sepakbola.
Belum diketahui kapan Welber akan terbang ke Indonesia untuk menjalani proses seleksi. Sementara pemusatan latihan di Jakarta telah dilakukan sejak 10 Juli hingga 28 Agustus mendatang.
Meski begitu kehadiran Welber nampaknya dinantikan oleh banyak pendukung Timnas sepakbola Indonesia yang tidak sabar melihat aksi pemain dengan julukan 'Neymar dari Indonesia' tersebut. Berikut pesona Welber Jardin yang telah bermain bola sejak masih anak-anak.
1. Baru raih gelar juara
Welber belum lama ini rupanya baru saja meraih gelar juara Copa Criciuma Sub U-17 di Brasil. Welber masuk dalam skuad inti dalam pertandingan final melawan klub Argentina Talleres tersebut. Ia membagikan potret kebahagiannya ketika berhasil meraih juara.
2. Dapat dukungan penuh dari orang tua
Sebagai anak sulung, Welber dapat dukungan penuh dari ibu dan ayahnya dalam bermain sepakbola. Ia juga menganggap kalau kedua orang tuanya itu menjadi support system terbesar baginya.
3. Parasnya mirip sang ayah
Baca Juga: Bima Sakti Akui Sempat Ada Salah Paham Soal Pemanggilan Welber Jardim ke Timnas Indonesia U-17
Meski blasteran Brasil - Indonesia, Welber nampaknya lebih banyak mirip sang ayah yang asli negeri Damba tersebut. Ia mewarisi hidung mancung juga rambut kecokelatan serta mata yang serupa ayahnya.