Suara.com - Selebgram asal Taiwan Lyla Ho baru-baru ini menjadi sorotan usai mengumumkan keputusannya untuk tidak menyusui bayinya yang baru lahir. Tampaknya hal ini berhubungan dengan operasi payudara yang baru saja ia lakukan pada tahun lalu.
Lyla Ho yang saat ini tengah berbahagia menyambut kehadiran bayinya mengungkap jika dia tak ingin payudaranya kendur, terlebih ia sudah melakukan usaha besar untuk merawat payudaranya.
"Saat saya melihatnya (bayi Lyla), air mata tidak mau berhenti. Saya sangat senang," tulisnya di postingan Instagram-nya seperti yang Suara.com kutip dari Hype pada Rabu (12/7/2023).
Namun, tampaknya beberapa postingannya tentang bayinya membuat netizen bingung, terutama yang melibatkan pemberian makan.
Baca Juga: Ahmad Dhani Desak KPI Boikot Dewi Persik, Begini Faktanya
"Banyak yang tanya kenapa (saya) tidak menyusui. Karena saya tidak mau (payudara saya) kendur setelah operasi pembesaran payudara, karena menyusui itu sangat melelahkan, karena payudara akan membengkak dan sakit," ucap Lyla.
Lyla menambahkan bahwa itu adalah pilihannya sendiri sebagai seorang ibu, dan suaminya, DJ Tang Yu juga dibesarkan dengan susu formula. Dia mengungkap, rasanya tidak ada yang salah dengan keputusan tersebut.
"Saya rasa tidak ada yang salah (dengan itu)," tambahnya tegas.
Lyla juga mengatakan anaknya sudah minum susu formula setiap empat jam sekali dan dalam keadaan sehat. Sedangkan untuk payudaranya, diduga Lyla juga meminum obat untuk menghentikan suplai ASInya, yang akan membantu mengatasi rasa sakitnya yang disebabkan oleh pembesaran payudaranya.
Tentu saja keputusan ini membuat banyak warganet pro dan kontra. Tak sedikit yang berkomentar miring dengan keputusan tersebut, bahkan mengatakan jika Lyla Ho bukanlah ibu yang baik.
Baca Juga: Aksi Panggungnya Dianggap Kurang Pantas, Hwasa MAMAMOO Dilaporkan ke Polisi
"Jangan bikin babylah kalau belum siap jadi ibu," ungkap seorang warganet.
"Jadi seberapa cantik/bagus payudaranya sebelum hamil? Ada yang punya fotonya?," ujar lainnya.
"ASI nya mungkin terkontaminasi dengan silikon," tambah yang lain.
Selain kontroversi satu ini, Lyla Ho juga pernah dirumor melakukan operasi plastik dan tuduhan dia melakukan pelecehan seksual terhadap seorang YouTuber.
Dapatkah Wanita yang Menggunakan Implan di Payudaranya Menyusui Bayi?
Dikutip Hackensack Meridian Health, sebagian besar wanita dengan implan dapat dengan aman dan berhasil menyusui, meskipun implan dapat mempengaruhi suplai ASI wanita.
"Implan payudara seharusnya tidak menghalangi sebagian besar wanita untuk menyusui, meskipun mereka mungkin perlu melengkapi nutrisi bayi karena (biasanya) implan membuat bayi tidak mendapatkan nutrisi yang cukup melalui pemberian ASI eksklusif," kata Antonia Kim, MD, spesialis kedokteran kandungan.
Lokasi implan payudara dan sayatan yang dibuat untuk memasukkannya mungkin menyulitkan wanita untuk berhasil menyusui. Implan dapat ditempatkan di antara jaringan kelenjar payudara dan otot dinding dada, atau ditempatkan di bawah lapisan otot.
Ketika implan ditempatkan langsung pada jaringan payudara, tekanan yang mereka berikan lebih cenderung menekan saluran susu, sehingga lebih sulit bagi wanita untuk menghasilkan ASI yang cukup atau ASI mengalir dengan bebas selama menyusui. Ketika implan ditempatkan di bawah lapisan otot dinding dada, mereka cenderung tidak mengganggu produksi atau aliran ASI.
“Jika Anda berpikir untuk melakukan implan payudara, Anda belum memiliki anak dan Anda berharap untuk menyusui suatu hari nanti, bicarakan dengan ahli bedah plastik dan konsultan laktasi Anda tentang kemungkinan manfaat menempatkan implan di bawah otot,” kata Dr. Kim.