Fomo bisa dikatakan juga sebagai sebuah perasaan cemas dan takut yang timbul di dalam diri seseorang akibat ketinggalan sesuatu yang baru seperti berita, tren dan hal lainnya.
Perasaan ini lebih mengacu pada seseorang yang menganggap bahwa kehidupan orang lain jauh lebih menyenangkan dan bahagia dibandingkan dengan kehidupan dirinya sendiri.
Dikutip dari situs Kementerian Keuangan salah satu penyebab fomo akibat penggunaan media sosial. Berkembangnya media sosial saat ini, menyebabkan seseorang menerima banyak informasi dari luar. Tanpa disadari, perasaan fomo bisa muncul dan perlahan menganggap jika kehidupan orang lain lebih bahagia dan menyenangkan daripada kehidupan sendiri.