Luncurkan Monogram Scarf yang Memiliki 100 Warna, Brand Modest Wear Ini Cetak Sejarah Baru

Dinda Rachmawati Suara.Com
Kamis, 06 Juli 2023 | 14:10 WIB
Luncurkan Monogram Scarf yang Memiliki 100 Warna, Brand Modest Wear Ini Cetak Sejarah Baru
100 Warna Monogram Scarf dari Wearing Klamby (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai salah satu brand modest wear yang diminati banyak hijabers di Indonesia, Wearing Klamby terus menjawab kebutuhan pelanggan setianya dengan berinovasi dalam menghadirkan koleksi terbaru. 

Kini, Klamby tak hanya berfokus dalam menghadirkan berbagai busana modest fashion, tapi juga melebarkan sayap dengan produk scarf unik yang dapat disesuaikan dengan selera wanita Indonesia. 

"Setelah 10 tahun fokus di pakaian, 80 persen (pakaian), mulai Juli 2023, Klamby akan mulai fokus juga menyelami dunia scarf," kata Creative Director of Klamby, Nadine Gaus dalam jumpa pers di Opening Klamby Scarf Festival 2023 di Pondok Indah Mall (PIM), Jakarta Selatan, Rabu (5/7/2023).

Menandai keseriusan tersebut, Klamby meluncurkan koleksi monogram scraf. Tak main-main, Nadine mengatakan jika koleksi terbaru ini dibuat khusus dengan 100 warna yang berbeda dan tiga ukuran berbeda yakni grande, medium dan mini. 

Hal ini juga mencetak sejarah baru untuk Klamby dan dunia scarf di Indonesia yang mengeluarkan scarf dengan warna terbanyak. Monogram scarf sendiri memiliki pattern iconic dengan logo Klamby yang menyerupai DNA brand itu sendiri. 

"Sehingga, jumlah keseluruhannya ada 300 koleksi. Bulan ini juga menjadi bulan terbanyak bagi Klamby memproduksi scarf," pungkas Nadine.

100 Warna Monogram Scarf dari Wearing Klamby (Suara.com/Dinda Rachmawati)
100 Warna Monogram Scarf dari Wearing Klamby (Suara.com/Dinda Rachmawati)

Untuk kenyamanan penggunanya, scarf dari Klamby sendiri menggunakan bahan voal dengan karakteristik yang lebih tipis agar tidak menumpuk di leher untuk mereka yang senang dengan gaya clean hijab. Bahan ini juga lebih mudah dibentuk, dan ketika kena angin tidak mudah berantakan. 

Nadine mengatakan alasan mulai memfokuskan diri mengeluarkan koleksi scarf sebenarnya atas permintaan pelanggannya sendiri, di mana banyak dari yang ingin menggunakan koleksi Klamby dari kepala hingga kaki.

“Lebih ke permintaan Klamby Family untuk lebih fokus buat scraf. Scarf memang ada tapi tadinya hanya formalitas tapi ternyata permintaan tinggi. Akhirnya kami buat scraf secara serius,” paparnya. 

Baca Juga: Mantap! David Da Silva telah Mencetak Sejarah Baru di Persib Bandung

Klamby Scarf Festival

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI