Suara.com - Salah satu hal penting dalam perawatan tanaman adalah waktu penyiraman. Terkait hal ini, ada sebuah pertanyaan yang kerap muncul. Apa efek menyiram tanaman di malam hari?
Tak jarang orang menghindari menyiram tanaman pada malam hari, tapi ada juga yang selalu melakukannya. Lantas, apa saja efek menyiram tanaman di malam hari?
Berikut ini adalah pro dan kontrak menyiram tanaman pada malam hari beserta efek-efeknya.

Pro Menyiram Tanaman di Malam Hari
1. Dapat menghemat air
Menyiram tanaman di malam hari dapat mengurangi penguapan air karena suhu udara yang lebih rendah pada malam hari. Ini dapat membantu menghemat air, terutama dalam daerah yang cenderung kering.
2. Perlindungan dari panas ekstrem
Bagi beberapa wilayah dengan suhu ekstrem, menyiram tanaman di malam hari dapat memberikan perlindungan tambahan dari panas yang berlebihan. Tanah yang lembap dapat membantu menjaga suhu di sekitar akar tanaman tetap stabil.
Kontra Menyiram Tanaman di Malam Hari
Baca Juga: Jangan Asal Pilih, Begini 4 Cara Memilih Tanaman Hias yang Tepat untuk Mempercantik Rumah
1. Risiko penyakit pada tanaman