- 1 batang serai geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas geprek
- 2 cm kayu manis
- 1 sdt gula merah
- 1 sdt kaldu sapi dan garam
- 1/2 sdt jintan bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- Jeruk nipis
- 500 ml santan dari 1/2 kelapa
Siapkan juga bahan-bahan untuk membuat bumbu halus di bawah ini.
- 4 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- 3 cabai merah besar (buang bijinya)
- 2 cm kunyit
- 3 cm jahe
Cara membuat rendang spesial dimulai dengan menghaluskan bahan-bahan bumbu halus di atas. Selanjutnya tumis bumbu halus dengan serai, daun jeruk, daun salam, kayu manis, dan lengkuas sampai tercium aroma harum. Kalau sudah, masukkan daging sapi, aduk-aduk sebentar.
Kemudian, tambahkan santan, garam, kaldu, jintan, merica, dan gula merah. Diamkan sampai bumbu meresap ke dalam daging dan air menyusut. Kalau sudah, silahkan diangkat dan sajikan.
Demikian itu rekomendasi bumbu rendang sapi sederhana. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh