Suara.com - Kondisi psikologis ibu menyusui diketahui sangat bisa memengaruhi produksi air susu ibu (ASI). Rupanya, hal tersebut juga dialami Lady Nayoan setelah tahu dirinya diselingkuhi.
Lady Nayoan menyebut suaminya, Rendy Kjaernett, selingkuh dengan Syahnaz Sadiqah sejak September 2023. Ironisnya, kala itu Lady Nayoan tengah hamil anak ketiga.
Januari 2023, Lady Nayoan menemukan bukti perselingkuhan sang suami untuk kedua kalinya. Dia lalu memutuskan untuk melaporkan suaminya ke polisi. Wanita ini berharap, Rendy bakal minta maaf dan menenangkan dirinya.
Dalam laporannya, Lady Nayoan mengungkapkan bahwa Rendy Kjaernett telah melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) secara psikis pada dirinya. Namun bukannya minta maaf, Rendy malah jadi marah.
"Emang aku ngelakuin KDRT psikis apa? Emang aku pernah maki-maki kamu? Atau berkata-kata yang kasar?" kata Lady Nayoan menirukan ucapan Rendy pada momen tersebut, sebagaimana dikutip dari unggahan video YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Selasa (27/6/2023).
Lady Nayoan melanjutkan, "Tapi menurut aku, aku beralasan, dengan aku hamil diselingkuhin, secara psikis, mental aku, kan, kena."
Efek rasa sakit hati diselingkuhi bahkan berdampak pada Lady Nayoan sebagai ibu menyusui setelah anak ketiganya lahir.
"Sampai aku saja sudah ngebayangin, dari September itu, aku udah ngebayangin nggak mampu kasih ASI ke anak aku," ujarnya kepada Denny Sumargo.
"Karena aku nggak mampu. Secara mental gitu, aku nggak mampu," ucap ibu tiga anak itu.
Baca Juga: Kata Netizen Sih, Wajah Shahnaz Sadiqah dan Boiyen Mirip: Cuma Beda Hidung Aja
Sementara itu, bentuk KDRT memang bukan hanya berupa kekerasan fisik. Ada pula kekerasan psikis yang bisa mengakibatkan seseorang ketakutan, hilang rasa percaya diri, hilangnya kemampuan untuk bertindak, hingga muncul rasa tidak berdaya.