Suara.com - Mendapat panggilan wawancara kerja di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tentu merupakan kabar bahagia. Kendati demikian, banyak yang masih bingung bagaimana cara agar wawancara kerja di BUMN berjalan lancar.
Menteri BUMN, Erick Thohir, memberikan tips ampuh ketika dipanggil wawancara kerja. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok resmi erick.thohir.
Erick Thohir mengungkapkan, di akhir wawancara biasanya rekruter akan mengatakan apa ada yang ingin ditanyakan. Mengenai hal itu, Erick Thohir memberikan bocoran jawaban yang bisa dicoba.
"Kalau saya dapat kesempatan untuk bergabung di sini, kira-kira apa saja yang perlu saya lakukan agar perusahaan merasa kalau memperkerjakan saya adalah sebuah keputusan yang baik?" Kata Erick Thohir mencontohkan jawaban yang bisa digunakan.
Baca Juga: FIFA Tunjuk Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Gibran: Solo Siap
Pertanyaan ini bisa membuat pelamar mengetahui apa keahlian penting yang harus dikembangkan. Selain itu, Erick Thohir mengatakan ada dampak yang lebih dahsyat dari pertanyaan tersebut.
"Pertanyaan tadi sebetulnya bisa punya efek yang unik untuk kamu. Jadi saat kamu tanya pertanyaan itu, orang yang meng-interview kamu bisa memvisualisasikan kamu yang sedang bekerja dalam perusahaannya," jelas Erick Thohir.
Hal tersebut dapat memberikan keuntung lebih dibandingkan dengan perlamar lain. Pasalnya, Anda memposisikan diri sebagai opsi terbaik.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Ternyata pengolahan kata-kata juga dibutuhkan," komentar seorang warganet.
Baca Juga: 4 Hal Baru di Liga 1 2023/2024 yang Perlu Suporter Tahu, Mulai VAR hingga Ini
Warganet lain ikut berkomentar. "Mantap terima kasih Pak Erick jawabannya," ujar warganet ini.
"Semoga bisa segera dipanggil buat wawancara kerja dan lolos, aamiin," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (24/6/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 8 juta kali di TikTok.