Menyembelih Hewan Kurban Sendiri Boleh Enggak Sih? Ternyata Begini Hukumnya

Jum'at, 23 Juni 2023 | 15:10 WIB
Menyembelih Hewan Kurban Sendiri Boleh Enggak Sih? Ternyata Begini Hukumnya
Ilustrasi hewan kurban (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari Raya Idul Adha tinggal menghitung hari. Pada hari raya ini, beberapa umat Muslim akan melakukan ibadah kurban. Biasanya, hewan kurban yang telah dibeli akan disumbangkan ke masjid atau organisasi tertentu untuk disembelih. 

Sementara itu, beberapa orang justru memilih untuk menyembelih hewan kurbannya sendiri. Hal ini karena menyembelih hewan kurban sendiri dinilai menjalankan ibadah secara langsung. Itu akan membuat ibadah kurban juga menjadi terasa karena melakukannya sendiri.

Namun, apakah sebenarnya boleh untuk menyembelih hewan kurban sendiri? 

Mengutip Muslim, rupanya menyembelih hewan kurban sendiri adalah hal yang diperbolehkan, bahkan dianjurkan. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam selalu menyembelih sendiri hewan kurbannya. Dari sahabat Anas bin Malik, beliau berkata. 

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat 23 Juni 2023: Kurban Bentuk Kepasrahan Total pada Allah

“Nabi shallallahu’alaihi wa sallam berkurban dengan dua ekor kambing yang putih kehitaman (bercampur hitam pada sebagian anggota tubuhnya), bertanduk, beliau menyembelih keduanya dengan tangan beliau sendiri, beliau mengucapkan bismillah serta bertakbir dan meletakkan kaki beliau di badan kedua hewan tersebut.”

Di samping itu, dengan menyembelih hewan kurban sendiri justru lebih baik dibandingkan diwakilkan. Hal ini juga dijelaskan dalam hadis. 

“Jika ia menyembelih kurbannya dengan tangannya sendiri maka ini lebih baik, karena Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menyembelih 2 kambing Shahibul yang bertanduk indah menyembelih keduanya dengan tangan beliau sendiri, beliau mengucapkan bismillah serta bertakbir dan meletakkan kaki beliau di badan kedua hewan”.


Tidak hanya itu orang yang memutuskan menyembelih hewan kurbannya sendiri juga memiliki berbagai macam hikmah dan keutamaan. Beberapa hikmah tersebut di antaranya. 

  1. Menyembelih sendiri, ini menandakan orang tersebut melaksanakan ibadahnya. Oleh sebab itu, menyembelih hewan kurban sendiri dianjurkan.
  2. Menyembelih hewan kurban sendiri akan membuatnya merasakan dan menjalani ibadah qurban. Hal ini menjadi cara untuk mendekatkan diri kepada Allah sehingga lebih berbekas atsar ibadah tersebut.
  3. Menyembelih hewan kurban sendiri akan membuat orang tersebut lebih yakin. Hal ini karena mereka sendiri yang mengucapkan Ikrar kurban yaitu “Dari fulan” dengan menyebut namanya. 

Itu dia beberapa hikmah dan keutamaan menyembelih hewan kurban sendiri. Meski demikian, jika ada masalah atau kendala, orang itu tidak wajib memotongnya sendiri.  Jika yang menyembelih hewan kurban itu diwakilkan, ini juga tidak jadi masalah. 

Baca Juga: Dibanderol Rp 80 Juta, Ini Penampakan Sapi Kurban Jokowi Dibeli dari Peternak di Natuna

Bahkan, jika ia tidak bisa hadir pada proses pemotongan juga tidak apa-apa. Hal ini karena niatnya untuk berkurban tetap mendapatkan pahala yang besar dari Allah SWT. Namun, dianjurkan untuknya datang menyaksikan hewan kurban itu disembelih. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI