Suara.com - Saat berhubungan seks, banyak pangan menggunakan metode 'keluar' atau ejakulasi di luar vagina. Cara ini dinilai ampuh mencegah kehamilan karena sperma dikeluarkan tidak di dalam miss V.
Melansir Medicine Net, metode keluar di luar ini rupanya memang memiliki keberhasilan sebesar 96 persen jika dilakukan dengan benar. Oleh sebab itu, beberapa pria memutuskan melakukannya agar pasangannya tidak hamil.
Tidak hanya itu, menurut beberapa pasangan, ejakulasi di luar vagina juga memberikan beberapa keuntungan dibanding penggunaan alat kontrasepsi. Beberapa keuntungan tersebut di antaranya:
- Gratis sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya
- Tidak ada efek samping
- Tidak memerlukan resep
- Tidak memerlukan prosedur media tertentu
- Tidak perlu ada rencana khusus sebelumnya
Meski demikian, tidak bisa dipungkiri kalau ejakulasi di luar vagina tetap berpeluang membuat wanita hamil. Nyatanya, ketika pria telah mengeluarkan spermanya di luar vagina, peluang kehamilan juga tetap ada.
Baca Juga: Lagi Enak-enak Berhubungan Seks Eh Miss V Malah Kentut, Apa Ya Penyebabnya?
Hal ini karena sperma ikut terbawa cairan precum sehingga potensi kehamilan tetap ada. Oleh sebab itu, meskipun ejakulasi dilakukan di luar vagina, terdapat sperma yang masuk dengan cairan precum. Dengan demikian, ejakulasi di luar vagina juga masih memiliki peluang adanya kehamilan.
Namun, pasangan tetap dapat menggunakan metode keluar di luar dengan aman sehingga membuat wanita tidak hamil. Berikut beberapa tips agar wanita tidak hamil saat pria ejakulasi di luar vagina.
Alat kontrasepsi
Tetap gunakan alat kontrasepsi meskipun ejakulasi dilakukan di luar vagina. Pasangan bisa menggunakan kondom atau penutup serviks saat berhubungan seks.
Pil KB
Minum pil KB segera jika ternyata saat mencoba ejakulasi di luar ada sperma yang masuk ke dalam vagina.
Siklus haid
Selalu lacak siklus menstruasi jika ada risiko kehamilan. Apalagi, jika tidak ada kepastian apakah sperma masuk ke dalam vagina.
Segera copot kondom
Coba berlatih mencopot kondom saat ingin mengeluarkan sperma. Hal ini membuat pria tetap menggunakan kondom saat berhubungan seks. Namun, saat ada rasa ingin keluar, pria bisa segera mencopot kondom dan mengeluarkan sperma di luar vagina.