Suara.com - Seksolog Dokter Boyke ungkap makanan dan minuman yang bisa menjaga stamina sekaligus meningkatkan gairah bercinta pasutri. Apa tuh?
Dia mengatakan minum jus kiwi, makan sate kerang dan daging kambing bisa meningkatkan stamina dan gairah seksual suami istri.
Banyak suami istri mengeluh tidak siap saat pasangan mengajak hubungan intim. Hasilnya saat berhubungan seks stamina seksual menurun drastis, bahkan tidak bergairah meski pasangan sudah memberi rangsangan.
Menurut Dokter Boyke, minum jus kiwi bisa membantu meningkatkan gairah dan stamina seksual karena mengandung vitamin A, C, dan E.
Baca Juga: Berhubungan Seks Sebelum Menikah Picu Perselingkuhan? Ini Kata Dokter Boyke
"Ada C-nya untuk stamina, A-nya untuk imunitas dan E-nya untuk kesuburan," ujar Dokter Boyke melalui konten TikTok @boyeomenscare dikutip suara.com, Sabtu (17/6/2023).
Buah kiwi juga disebutkan memiliki banyak vitamin yang bisa melindungi sperma dari oksidasi. Bahkan sel DNA dalam sperma dan sel telur juga bisa terlindungi dengan baik saat mengonsumsi buah ini.
"Kemudian juga, masak satu kerang, sate kerang itu banyak mengandung zinc. Jelas kerang dara, yang suka bikin sate, itu juga tinggi sekali zinc-nya," papar Dokter Boyke.
Melansir Medicover Fertility, mengonsumsi tiram atau kerang langsung dari cangkangnya sangat baik untuk kesuburan lelaki. Kerang juga kerap disarankan dalam diet untuk dikonsumsi beberapa kali seminggu.
Zinc pada kerang juga bisa meningkatkan kadar dopamin. Sedangkan peningkatan dopamin ini bisa meningkatkan gairah seksual. Kandungan ini bisa membantu mengobati disfungsi ereksi, dan masalah gangguan seksual yang disebabkan akibat konsumsi obat-obatan.
Baca Juga: Bukan Hanya Ereksi Mr P, Ini 6 Tanda Ketika Gairah Pria Lagi Tinggi-tingginya
"Kemudian sesekali untuk membangkitkan gairah, karena ada venalinin di daging kambing itu memang membangkitkan gairah seks, karena rasa panas dari L-arginin itu bisa dirasakan oleh tubuh kita," pungkas dokter bernama lengkap Boyke Dian Nugraha itu.
Melansir Hello Sehat, daging kambing dinilai sebagai makanan afrodisiak sudah beredar sejak zaman nenek moyang, karena memicu peningkatan tensi darah, sehingga tubuh lebih panas.
Efek menggebu-gebu ini dipercaya datang dari senyawa L-arginin dalam daging kambing. L-arginin adalah asam amino yang berperan melebarkan pembuluh darah. Sedangkan melebarnya pembuluh darah membuat jantung bekerja lebih cepat yang bisa meningkatkan produksi hormon seks testosteron.