Herjunot Ali Ungkap Kriteria Perempuan Idaman: Harus Pintar!

Kamis, 15 Juni 2023 | 19:50 WIB
Herjunot Ali Ungkap Kriteria Perempuan Idaman: Harus Pintar!
Artis Indonesia Ulang Tahun di Bulan Oktober. (instagram/@herjunotali.studio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Herjunot Ali baru-baru ini blak-blakan ungkap kriteria idaman calon istrinya adalah perempuan pintar. Seperti diketahui, hingga saat ini ia memang belum menikah

Pernyataan ini diungkap langsung lelaki yang akrab disapa Junot itu saat berbincang dengan Sarah Sechan, tentang keinginannya memiliki pasangan yang nyaman diajak ngobrol.

"Kalau aku suka cewek yang pertama tahu apa yang mau diomongin. Jadi jangan ngomong panjang lebar, udah gitu ini sering banget kalau ditanya dikit aja kayak yang maksudnya apa? Ya gitu deh," papar Junot mengutip @netverse.id, dikutip suara.com, Kamis (15/6/2023).

Lebih lanjut lelaki berusia 37 tahun itu juga mengatakan jawaban 'Ya gitu deh!' dari perempuan, merupakan kalimat yang paling tidak dia sukai. Ini karena menurutnya calon pasangannya, harus tahu apa yang ingin disampaikan.

Baca Juga: Tak Ingin Nikah Lagi, Nikita Mirzani Ingin Fokus Wujudkan Punya Kemewahan Ini Dulu

"Ingin ngomong tidak terlalu panjang, tapi cerdas," timpal Junot.

Melansir Independent, peneliti menemukan genetika ibu akan menentukan seberapa pintar anaknya. Ini karena perempuan lebih banyak menurunkan gen kecerdasan, dibanding ayah sang anak.

Kondisi ini dipengaruhi karena perempuan membawa dua kromosom X yang mempengaruhi kepintaran, sedangkan lelaki hanya memiliki satu kromosom X.

Selain itu para ilmuwan juga percaya gen kepintaran yang diwariskan sang ayah, akan secara otomatis dinonaktifkan. Ada juga gen terkondisi yang mempengaruhi kepintaran anak, dan dianggap hanya bisa berasal dari ibu.

Ditambah hasil penelitian laboratorium pada tikus yang dimodifikasi secara genetik menemukan, bahwa dosis gen ekstra dari ibu membuat kepala dan otak lebih besar tapi tubuhnya lebih kecil.

Baca Juga: CEK FAKTA: Hari Bahagia Luna Maya akan Digelar Besok, Intip Gedung Pernikahannya

Sedangkan dosis gen ekstra ayah bayi, memiliki otak yang lebih kecil dan tubuh lebih besar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI