Tagih Hutang Rp800 Miliar ke Negara, Jusuf Hamka Ungkap Alasan Tak Mau Flexing Harta Berlimpah

Rabu, 14 Juni 2023 | 15:38 WIB
Tagih Hutang Rp800 Miliar ke Negara, Jusuf Hamka Ungkap Alasan Tak Mau Flexing Harta Berlimpah
Potret gaya hidup sederhana crazy rich Jusuf Hamka (Instagram/@jusufhamka)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Jusuf Hamka sedang ramai diperbincangkan usai menagih hutang Rp800 miliar ke negara. Jusuf Hamka dikenal sebagai konglomerat dengan bisnis jalan tol yang sangat sukses.

Meski dikenal kaya raya dengan harta berlimpah, pria yang akrab disapa Babah Alun ini rupanya tak pernah mau pamer atau flexing. Ia mengungkapkan alasannya saat berbincang dengan Denny Sumargo saat hadir menjadi bintang tamu podcast.

"Bapak kenapa tidak kepikiran untuk pakai pola flexing, pak?" tanya Denny Sumargo dalam video yang diunggah melalui akun TikTok dennysumargoreal.

Ternyata, Jusuf Hamka tak mau kelihatan kaya di depan orang. Ia ingin menjadi orang yang memang benar-benar kaya tanpa menunjukkannya secara berlebihan.

Baca Juga: Bahas Utang Negara Rp 800 M dengan Mahfud MD, Jusuf Hamka: Allahu Akbar!

"Flexing itu kan hanya untuk kelihatan kaya, bukan kaya beneran. Saya maunya kaya beneran, Pak. Saya nggak mau kelihatan kaya. Cita-cita saya mau jadi kaya beneran," ucap Jusuf Hamka.

"Kalau mau kelihatan kaya saya jadi foto model aja, Pak. Iya, kan? Pinjam berlian orang, pinjam jam tangan orang, baju-baju bagus. Kelihatan kaya kan?" lanjutnya.

Menurut Jusuf Hamka, orang yang pamer kekayaan belum tentu benar-benar kaya. Ia kemudian mencontohkan perusahaan-perusahaan yang tampak terlihat hebat banyak yang tiba-tiba melakukan PHK besar-besaran karyawannya.

"Kalau tidak benar-benar pondasinya kuat, akan terjadi kapital erosi. Dan ini hanya fatamorgana yang kelihatannya indah padahal isinya kosong," tandas Jusuf Hamka.

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.

Baca Juga: Prinsip Jusuf Hamka Tentang Utang: Kalau Sampai Meninggal Belum Dibayar, Arwah Bisa Gentayangan

"Kalau orang old money pasti begini. Mereka biasanya cuma senyum-senyum ngelihatin orang pada flexing," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Langsung di-ulti sama yang beneran kaya," ujar warganet ini.

"Beliau sudah melewati pahit manisnya hidup, jawaban dari sebuah kedewasaan pola pikir," tulis warganet lain di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Rabu (14/6/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 5 juta kali di TikTok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI