Untuk menu Hola Chicken terbuat dari Roasted chicken thigh, cilantro rice, vegetable fajitas, cheddar, pinto beans, sweet corn, salsa, coriander, sour cream, Lime Vinaigrette.
"Kalau gak terlalu suka sayur bisa pesan Hola Chicken. Memang 90 persen menu kita full sayuran. Tapi bagi yang butuh asupan protein lebih tinggi kita ada menu chicken dan beef," sarannya.
Tetapi, disarankan untuk paling tidak pesan menu dengan varian sayur yang berbeda. Dokter Spesialis Gizi Klinik dr. Marya Haryono, Sp.GK., mengatakan bahwa masyarakat Indonesia memang masih banyak yang kirang makan sayur.
Padahal dalam panduan Isi Piringku dari Kementerian Kesehatan RI, separuh makanan dari piring seharusnya diisi dengan sayuran.
"Dalam Riset Kesehatan Dasar 2018 rupanya orang Indonesia itu 95 persen kurang makan buah dan sayur. Dibandinglan Riset Kesehatan Dasar pada tahun sebelumnya, itu 2013, malah jadi lebih banyak yang kurang makan buah dan sayur. Tahun sebelumnya itu 93 persen, sekarang naik lagi " ungkapnya.