4. Saraf Terjepit
Mungkin Anda sering mendengar kondisi ini. Saraf kejepit adalah jenis nyeri yang menyebar lebih dari sekedar di area leher
Sakitnya terasa mulai dari area punggung dan pinggul, hingga menuju kaki dan sampai ke tulang belakang. Kondisi ini sebaiknya segera mendapat penanganan yang tepat.
5. Mielopati
Waspada ketika nyeri leher yang muncul disertai dengan sensasi menusuk di area bahu dan tengah serta timbul rasa kesemutan atau mati rasa di lengan.
Hal itu bisa jadi kondisi yang lebih serius. Sangat disarankan untuk segera mengobatinya dengan datang ke dokter kepercayaan Anda.
Lalu, Bagaimana Cara Mengobatinya?
Sebenarnya jika nyeri leher disebabkan oleh pemicu yang cenderung ringan, beberapa langkah sederhana dapat digunakan sebagai solusi.
Anda bisa istirahat sejenak dan relaksasi, melakukan peregangan sederhana, konsumsi obat antiinflamasi, pijat terapi, hingga penggunaan sementara relaksan otot yang diresepkan dokter.
Baca Juga: Sering Sakit Punggung Usai Duduk Berjam-jam, Dokter Ungkap Manfaat Melakukan Rehabilitasi Medik
Namun jika pemicu rasa nyeri ini bukan hal yang sederhana, sebaiknya Anda segera mendatangi dokter untuk meminta solusi dan diagnosis yang tepat.