Suara.com - Ekosistem ExportHub dan Roemah Indonesia B.V. (RIBV) telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman strategis (MoU) untuk mengakselerasi produk lokal Indonesia ke pasar Eropa.
Kerja sama ini bertujuan untuk mendukung pelaku usaha lokal dalam menghadapi tantangan dan mengoptimalkan peluang di pasar Eropa. ExportHub.id sebagai ekosistem yang menghubungkan eksportir dengan pembeli global, berkomitmen untuk meningkatkan daya saing produk Indonesia di pasar Eropa.
Selain memberikan dukungan holistik dan komprehensif kepada SDM dan produk-produk Indonesia, ExportHub.id juga menyediakan layanan digital marketing.
Kerjasama strategis ini juga melibatkan pelajar Indonesia di Belanda untuk memperluas pemasaran melalui platform digital commerce seperti TikTok dan memanfaatkan e-commerce lokal.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Film Islami Indonesia, Salah Satunya Ayat-Ayat Cinta
"Kami percaya bahwa kolaborasi strategis ini akan memberikan manfaat nyata bagi para pelaku usaha lokal dan mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui ekspor produk-produk unggulan kita ke pasar Eropa," ujar Managing Director ExportHub.id, Amalia Prabowo, dalam keterangannya baru-baru ini.
AeXI, salah satu unit bisnis ExportHub.id, menyatakan antusiasmenya terhadap kerja sama ini dan komitmen mereka untuk membawa produk-produk unggulan Indonesia ke Eropa.
"Antusiasme kami terhadap kerja sama ini sangat tinggi. Melalui kerjasama ini, kami akan berkomitmen dan berupaya semaksimal mungkin untuk menghadirkan produk-produk unggulan Indonesia ke Eropa,” ujar Direktur AeXI, Divera Wicaksono.
RIBV juga menyambut baik kerja sama ini. CEO Suryo Tutuko menyatakan kesiapannya untuk memperluas pasar dan meningkatkan daya saing produk lokal Indonesia di pasar Eropa. Kerja sama ini juga akan membuka potensi digitalisasi pemasaran global.
Potensi ekspor Indonesia ke Eropa sangat besar, dengan Eropa sebagai salah satu mitra perdagangan utama Indonesia. Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan bahwa ekspor Indonesia ke Eropa pada tahun 2018 mencapai US$7,41 miliar. Dengan populasi lebih dari 700 juta orang, pasar Eropa menawarkan peluang yang signifikan bagi Indonesia untuk memperluas ekspor produk unggulan.
Baca Juga: CEK FAKTA: Timnas Indonesia Didukung Pelatih Klub Eropa Jelang Lawan Argentina
Dengan kerjasama strategis ini, ExportHub.id dan RIBV berharap dapat memperkuat eksistensi produk-produk Indonesia berkualitas tinggi di pasar Eropa dan mendorong pertumbuhan ekonomi melalui ekspor.