Suara.com - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, semakin serius terjun ke dunia politik. Terbaru, ia mengungkapkan telah mendapat restu untuk menjadi Wali Kota Depok, Jawa Barat.
"Saya Kaesang Pangarep, saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya, insyaallah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama," kata suami Erina Gudono itu di kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat.
Kaesang Pangarep rupanya juga sempat bertemu dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha, pada Jumat (10/5/2023). Hal ini diungkapkan melalui akun Twitter sigitwid.
"Hari ini Ketua Umum PSI, Bro Giring Ganesha, bertemu dengan Mas Kaesang Pangarep. Bajunya Mas Kaesang keren, udah cocok banget jadi wali kota," tulis Sigit Widodo, Ketua DPP PSI, dalam cuitannya itu.
Baca Juga: Belum Punya Partai, Kaesang Pangarep Dicalonkan Jadi Wali Kota Depok, PDIP Gercep Dekati
Kaesang Pangarep tampak memakai kemeja putih, dasi, celana hitam, lengkap dengan peci khas pejabat. Namun, salah satu yang bikin salah fokus adalah sandal yang ia pakai.
Kaesang Pangarep tampak menggunakan sandal kuning mentereng. Ia memakai sandal bergambar mata bulat itu dengan masih memakai kaus kaki hitam.
Kaesang Pangarep datang bersama Erina Gudono. Ia menyapa Giring Ganesha serta keluarga dalam kesempatan tersebut.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Sandalnya imut banget hahaha," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Kantongi Restu Keluarga, Kaesang: Saya Siap Jadi Depok Pertama!
Warganet lain ikut berkomentar. "Paling keren sandalnya Mas Kaesang," ujar warganet ini.
"Kalau dilihat dari sandalnya, lebih cocok jadi menteri ini," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sebelumnya, baliho raksasa dengan wajah Kaesang dipasang di sejumlah titik di kawasan Depok. Baliho itu dibuat oleh PSI meski Kaesang Pangarep belum secara tegas mengungkapkan akan bergabung ke partai mana.
Sementara itu, hingga Sabtu (10/6/2023), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 500 akun di Twitter.