Suara.com - Sebelum menikah dengan Nagita Slavina, Raffi Ahmad dikenal sebagai sosok yang playboy. Hal ini bahkan ia akui secara gamblang lantaran memiliki banyak mantan pacar dari kalangan selebriti.
Raffi Ahmad bahkan mengatakan jika bukan Nagita Slavina yang menjadi istrinya, bisa jadi ia akan jadi seperti Vicky Prasetyo. Hal itu ia ungkapkan saat berbincang dengan Ari Lasso.
"Kalau gue dapetin istri bukan dia, mungkin gue udah sama kayak Vicky Prasetyo, nikah 25 kali," ungkap Raffi Ahmad seperti yang dikutip dari video di akun TikTok googlee.3.
Beberapa waktu lalu, Vicky Prasetyo memang mengungkapkan ke media bahwa ia pernah menikah sebanyak 24 kali. Raffi Ahmad kemudian berkata bahwa tak menutup kemungkinan ia bisa memiliki banyak pacar jika bukan dengan Nagita Slavina.
"Karena gue tuh bukan nggak bisa berkomitmen," kata Raffi Ahmad. Ia kemudian mengatakan ia cukup jarang bertengkar.
"Misalnya dari 1000 mantan, dua doang yang berantem. Sisanya hubungannya baik sampai sekarang," jelasnya. Ia pun tak mengerti apa daya tariknya.
"Dia tuh emang mulutnya ini sih, berbisa ya," ujar Nagita Slavina. Meski Raffi Ahmad bukan tipikal orang yang secara gamblang mengatakan I love you, ia memiliki cara tersendiri untuk membuat wanita terpikat.
"Dia bisa cari celah gitu kalau ngobrol sama orang gitu. Apa ya namanya, charming gitu," jelas Nagita Slavina.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Mama Gigi memang hebat," komentar seorang warganet.