Suara.com - Meski harus antre, masih banyak wisatawan yang tetap tertarik untuk mencoba santapan di Kopi Klotok. Jika Anda memiliki kesempatan ke sana, jangan sampai melewatkan untuk mencicipi sayur lodeh yang menjadi salah satu menu utama.
Namun jika Anda belum sempat ke Kopi Klothok, Anda juga bisa membuat sendiri sayur lodeh dengan cita rasa yang mirip-mirip wisata kuliner Jogja satu itu.
Tertarik mencicipi sayur lodeh ala Kopi Klothok tanpa perlu jauh-jauh ke Jogja? Coba ikuti resep berikut!
Resep Sayur Lodeh ala Kopi Klotok
Baca Juga: Resep Telur Dadar ala Kopi Klotok, Minyak Gorengnya Harus Banyak dan Panas
Melansir dari kanal YouTube Cerita Kita, berikut adalah resep sayur lodeh yang bisa Anda coba di rumah.
Bahan-bahan sayur lodeh ala Kopi Klotok:
- 200 gr tahu, potong dadu
- 200 gr tempe, potong dadu
- 100 gr labu siam, potong-potong
- 100 gr kacang panjang, potong-potong
- 100 gr wortel, potong-potong
- 100 gr kol, iris kasar
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 4 gelas air
- 200 ml santan kental
- 2 sdm minyak kelapa
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
Bumbu halus
- 4 buah cabai merah
- 3 buah cabai rawit (sesuai selera)
- 4 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 cm kunyit
- 1 sdt terasi (opsional)
Cara membuat sayur lodeh ala Kopi Klotok
- Panaskan minyak kelapa dalam wajan besar atau panci. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas hingga harum.
- Masukkan tahu dan tempe, aduk rata hingga warnanya berubah menjadi agak kecokelatan.
- Tambahkan labu siam, kacang panjang, wortel, dan kol. Aduk rata.
- Tuangkan air dan masak hingga sayuran matang.
- Setelah sayuran matang, tambahkan santan kental. Aduk perlahan dan masak hingga mendidih.
- Tambahkan garam dan gula secukupnya sesuai selera. Aduk lalu lakukan uji rasa.
- Sayur lodeh ala Kopi Klotok siap disajikan.
Supaya lebih nikmat, Anda bisa melengkapi sayur lodeh dengan telur dadar yang juga merupakan salah satu menu yang banyak dicari di Kopi Klotok. Jangan lupa juga untuk menyantapnya selagi masih hangat!
Baca Juga: Resep Sate Kambing Empuk Saat Idul Adha, Lengkap dengan Sambal Kecap
Demikian resep sayur lodeh ala Kopi Klotok. Selamat mencoba dan semoga sesuai selera!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri