Aurat Inara Rusli saat Foto Bareng Atta-Aurel Jadi Omongan, Pahami Batasannya dalam Islam

Kamis, 01 Juni 2023 | 21:15 WIB
Aurat Inara Rusli saat Foto Bareng Atta-Aurel Jadi Omongan, Pahami Batasannya dalam Islam
Inara Rusli ditemui di kawasan Koja, Jakarta Utara, Selasa (30/5/2023). [Tiara Rosana/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inara Rusli terus disorot warganet. Kali ini adalah momen dirinya foto bersama pasangan Atta Halilintar dan Eurel Hermansyah.

Mengutip Matamata.com, pada foto yang dunggah, tampak Inara duduk seberangan dengan Atta dan Aurel. Rupanya dia datang sebagai bintang tamu podcast.

Namun, rupanya warganet malah salah fokus dengan kaki Inara. Bagian tersebut dinilai tidak tertuup sempurna.

"Salfok sama kakinya. Mommy Starla tahu lah kalau kaki juga aurat yang wajib ditutup, bukan sunnah sepetyi niqob. Alangkah baiknya sebelum share diperhatikan lagi," komentar seorang warganet.

Inara Rusli ditemui di kawasan Koja, Jakarta Utara, Selasa (30/5/2023) [Suara.com/Tiara Rosana]
Inara Rusli ditemui di kawasan Koja, Jakarta Utara, Selasa (30/5/2023) [Suara.com/Tiara Rosana]

Tak sedikit publik yang menilai bahwa kaki seorang perempuan merupakan aurat dan harus ditutupi. Dalam Al-Quran sendiri, Allah SWT telah menegaskan tentang pentingnya seorang muslim dalam menjaga aurat, terutama kaum hawa karena hal ini berkaitan dengan syahwat. 

Syaikh Abdul Wahab Abdussalam Thawilah menjelaskan dalam Fikih Berhias, secara Bahasa, aurat artinya setiap yang dirasa buruk jika itu ditampakkan di depan umum. Aurat sendiri berasal dari kata al-awar yang memiliki arti cacat dan buruk, setiap yang ditutup oleh manusia dan didorong karena rasa malu. 

Sementara, menurut istilah syariat, aurat merupakan bagian tubuh manusia yang harus ditutup dan diharamkan untuk membukanya, melihat ataupun menyentuhnya. Menutup aurat juga termasuk ke dalam syarat atau fardhu dalam sahnya sholat. 

Perintah untuk menutup aurat sendiri termaktub di dalam Al-Qur'an surat An Nur ayat 30. Allah SWT berfirman yang artinya: 

"Katakanlah kepada laki-laki yang beriman hendaklah, mereka menjaga pandangannya dan memelihara kemaluannya. Demikian itu lebih suci bagi mereka. Sesungguhnya Allah Maha Teliti terhadap apa yang mereka perbuat."

Baca Juga: Nelangsa Inge Anugrah Tak Izinkan Ari Wibowo Untuk Makan Bareng Anak Malah Disuruh Kirim Rantangan

Batasan Aurat Perempuan dalam Islam 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI