Perempuan Hobi Telan Sperma, Mesti Tahu Risiko Di Baliknya

Selasa, 30 Mei 2023 | 21:05 WIB
Perempuan Hobi Telan Sperma, Mesti Tahu Risiko Di Baliknya
Ilustasi oral seks. (Elements Envanto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika berhubungan seks beberapa pasangan biasanya memilih untuk ejakulasi di mulut pihak wanita. Sementara itu, tidak sedikit juga wanita menelan sperma yang keluar di dalam mulutnya. Beberapa wanita menelan sperma karena cairan ini mengandung protein yang baik untuk tubuh.

Tidak hanya itu, sperma yang keluar di wajah juga dipercaya dapat membuat kulit lebih kencang sehingga menjadi lebih muda. Meski demikian, selain ada manfaat yang diberikan, menelan sperma juga memiliki berbagai risiko berbahaya bagi tubuh.

Melansir Vice, profesor di Universitas Indiana, Debby Herbenick mengatakan, menelan sperma memiliki risiko tinggi tertularnya infeksi menular seksual atau (IMS). Bahkan, jika sperma hanya masuk mulut, meski tidak ditelah juga tetap berisiko tertular IMS.

Ilustrasi oral seks. [Shutterstock]
Ilustrasi oral seks. [Shutterstock]

Hal ini karena IMS ditularkan dari kontak kulit ke kulit. Beberapa penyakit yang mungkin berisiko ditularkan dari menelan sperma seperti herpes mulut dan kelamin, HPV, sifilis, klamidia, gonore, HIV, dan lain-lain.

Baca Juga: Suami Juga Bisa Jadi Penyebab Pasutri Sulit Punya Anak, Kualitas Sperma Jadi Tanda Infertilitas?

Tidak hanya itu, menelan sperma juga berisiko sebabkan seseorang alami sakit perut. Herbenick mengatakan, sebab menelan sperma itu bisa membuat seseorang menjadi diare setelahnya.

Kondisi tersebut bisa terjadi karena dalam sperma juga mengandung berbagai zat asing lain yang mungkin memberikan dampak bagi tubuh. Oleh sebab itu, beberapa kasus membuat seseorang alami sakit perut setelah menelan sperma.

Namun, untuk kondisi diare ini lumayan jarang terjadi. Hal tersebut karena orang yang menelan sperma tidak langsung mengalami reaksi langsung. Justru, sperma dianggap dapat memberikan sifat antidepresan hingga mengurangi risiko preeklamsia (komplikasi hipertensi).

Sebab adanya bahaya tersebut, pasangan disarankan untuk mengetahui kondisi kesehatan masing-masing. Apalagi jika alami IMS penting untuk diperhatikan sebelum melakukan oral seks atau menelan sperma. Pasalnya, jika pasangan tetap memaksa melakukan hubungan saat IMS, risiko penularannya jadi cukup besar.

Selain itu, ketika berhubungan seks pasangan juga disarankan untuk menggunakan kondom demi mengurangi risiko yang muncul. Pastikan untuk selalu menjaga kesehatan satu sama lain dengan pasangan agar seks tetap aman dan terhindar dari berbagai penyakit berbahaya.

Baca Juga: Stres Bikin Sperma Pria Keluar Hanya Sedikit? Dokter Boyke: Kurang Sehat Bikin Semprotan Melemah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI