Suara.com - Perayaan Waisak di Candi Borobudur selalu memiliki daya tarik tersendiri. Ribuan lampion disiapkan panita untuk diterbangkan dalam acara khusus Festival Lampion Waisak mendatang. Dapatkan cara beli tiket Festival Lampion Waisak Borobudur 2023 di sini.
Supaya tidak salah langkah, tentu lebih baik pahami dulu apa saja syarat yang berlaku jika ingin melepas lampion Waisak di Candi Borobudur. Berikut daftarnya:
- Usia minimal tujuh tahun
- Sudah mendapatkan vaksin covid-19
- Wajib bisa datang sesuai tanggal yang sudah ditentukan
- Tiket akan kadaluarsa jika tidak datang sesuai tanggal dan waktu yang sudah diatur
- Tiket yang sudah dibeli tidak bisa dimintakan pengembalian dana
- Wajib menjaga keheningan selama acara berlangsung
- Alat komunikasi dimatikan
- Wajib menerapkan protokol kesehatan
- Harga tiket berlaku untuk satu orang dan penerbangan lampion berlaku untuk empat orang
Kalau sudah memahami syarat-syarat di atas, Anda bisa segera pesan tiket Festival Lampion Waisak Borobudur 2023.
Cara Beli Tiket Festival Lampion Waisak Borobudur 2023
Baca Juga: Rangkaian Acara Waisak 2023 di Candi Borobudur, Festival Lampion Jam Berapa?
- Tak perlu bingung, berikut cara pesan tiket Festival Lampion waisak di Borobudur 2023:
- Masuklah ke website https://waisakborobudur.com/tiket/
- Baca aturan booking tiket karena kuota terbatas
- Isi biodata di kotak pemesanan yang tertera di website
- Setelah diisi dan klik submit, kamu akan diarahkan ke laman pembayaran
- Bayar biaya tiket pemesanan paling lambat 3 hari setelah meemsan tiket. Jika tidak dibayar, pemesanan tiket akan dibatalkan secara otomatis.
- Ambil tiket pada hari H di kantor penitia Waisak Borobudur antara pukul 08.00-16.30 WIB. Informasi selengkapnya mengenai lokasi pengambilan tiket akan dikirimkan melalui nomor handphone kamu sebelum 1 Juni 2023.
Perlu diingat, tiket lampion sudah termasuk stiker make a wish. Hanya saja, tiket yang Anda beli belum termasuk sebagai kartu peserta Waisak.
Kartu make a Wish merupakan fasilitas di mana Anda bisa menuliskan keinginan dan harapan, lalu ditempelkan pada lentera sebelum dilepaskan.
Sementara, kartu peserta Waisak adalah kartu untuk mengikuti semua acara keagamaan seperti prosesi dan detik-detik acara puncak Waisak di Borobudur.
Itulah informasi mengenai cara beli tiket Festival Lampion Waisak Borobudur 2023. Semoga membantu!
Baca Juga: 6 Rekomendasi Cafe di Dekat Candi Borobudur, Pemandangan Memikat Buat Liburan Waisak 2023