Suara.com - Menonton film dengan kisah yang serupa dengan hidup sendiri tentu akan terasa lebih emosional. Hal ini seperti yang dirasakan sejumlah narapidana yang menonton bersama film "Miracle in Cell no.7" versi Indonesia.
Pada Sabtu (13/5/2023) pekan kemarin, Lembaga Permasyarakatan Kelas 1 Makassar menggelar acara nonton bareng "Miracle in Cell no.7". Acara ini digelar pada pukul 9.00 WITA di ruang kelas Lapas Kelas 1 Makassar.
Seperti diketahui, film yang awalnya berasal dari Korea Selatan ini memiliki plot tentang ayah berkebutuhan khusus yang terkena dakwaan palsu sehingga masuk penjara. Di dalam penjara, teman satu sel kemudian membantu menyelundupkan anak pria tersebut.
Cerita penuh haru ini kemudian sukses meledak di pasaran hingga dibuat beberapa versi di sejumlah negara, termasuk Indonesia. Dalam video yang dibagikan melalui akun TikTok akbaramadhan__ suasana menyetuh pun terlihat di momen napi nonton bareng film tersebut.
Baca Juga: KPU Garut Perbolehkan Koruptor dan Mantan Terpidana Daftar Calon DPRD, Begini Aturannya
"Nonton film Miracle in Cell no.7 di bioskop dan di penjara, vibes-nya sama tapi suasana hati penontonnya yang berbeda," tulis pengunggah dalam caption unggahannya.
Terlihat para narapaidana (napi) duduk lesehan di dalam ruangan dan film diputar dengan menggunakan proyektor. Di bagian awal, para napi tertawa lepas melihat adegan-adegan kocak di film yang dibintangi Vino G Bastian ini.
Kendati demikian, beberapa waktu kemudian, air mata sejumlah napi pun mulai mengalir. Adegan emosional berhasil menyentuh perasaan mereka.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Aku yakin, mereka semua berusaha menahan tangis pas nonton ini," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Titik terendah seorang laki-laki adalah penyesalan dia sendiri," ujar warganet ini.
"Astaga, gue yang nggak relate aja sesegukan nontonnya, ini malah disetel di lapas," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (16/5/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.