Kena Julid Warganet dengan Perubahan di Bawah Mata, Dewi Persik Buka Suara: Bodo Amat!

Minggu, 14 Mei 2023 | 19:05 WIB
Kena Julid Warganet dengan Perubahan di Bawah Mata, Dewi Persik Buka Suara: Bodo Amat!
Dewi Persik. (Instagram/@dewiperssik9)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dewi Persik diketahui baru saja menjalankan prosedur fat transfer atau transfer lemak di bagian bawah matanya. Ini adalah prosedur kosmetik di mana lemak dari tubuh digunakan untuk mengisi area cekung di bawah mata.

Prosedur tersebut dapat membuat tampilan terlihat lebih segar dan awet muda karena dapat mengisi kantung mata. Sayangnya, sejumlah warganet justru berkomentar miring pada perubahan wajah Dewi Persik.

Hal ini tampak pada kolom komentar di unggahan akun Instagram dewiperssik9.

"Padahal cantik dulu, kenapa diubah mami?" Komentar seorang warganet.

Baca Juga: Banjir Dukungan saat Sakitnya, King Nassar: Luv Luv Semua!

"Maaf ya Kak DP, kakak lebih cantikan yang dulu dari sekarang," tulis warganet lainnya.

Mengetahui banyak komentar miring tentang penampilannya, Dewi Persik pun tak tinggal diam. Dengan mengunggah foto selfie, pelantun 'Mimpi Manis' ini kemudian buka suara.

"Mau bilang tua mau bilang cantikan dulu ya nggak apa-apa, kenyataannya semua umur manusia makin ke sini makin banyak wkwkw. Mau diedit apapun muka aku di YouTube di mana saja wis terserah. Mau diberitakan apapun di YouTube yang saya lakukan atau mungkin video lama yang diunggah untuk menjatuhkan aku dan menghilangkan respect orang sama aku juga bodo amat," tulis Dewi Persik pada caption fotonya.

Ia juga meyakini bahwa rezeki tak bisa ditiru. Selain itu, Dewi Persik juga meluruskan bahwa ia tak melakukan operasi pelastik, melainkan prosedur untuk merawat kesehatan wajah.

Saat ini, dirinya sedang dalam masa pemulihan selama 2 minggu. Meski bagian bawah matanya masih bengkak, Dewi Persik mengaku tetap percaya diri.

Baca Juga: Mata Panda Bikin Wanita Minder, Dokter Zaidul Akbar Sarankan Piknik, atau Pakai Ramuan Herbal Ini

"Silakan berasumsi apapun, tapi logikanya, tidak ada yang namanya bengkak itu enak dilihat atau original guys. Dan saya tipe orang suka muka authentic alami nggak suka permakan, tapi kalau dirawat itu wajib buat kesehatan dan enak dipandang," ungkapnya.

Sementara itu, hingga Minggu (7/5/2023), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 16 ribu akun di Instagram.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI