4 Fakta Video CCTV yang Disebut Buktikan AG Tak Terlibat Penganiayaan David Ozora, Mario Dandy Biang Keroknya?

Sabtu, 06 Mei 2023 | 16:11 WIB
4 Fakta Video CCTV yang Disebut Buktikan AG Tak Terlibat Penganiayaan David Ozora, Mario Dandy Biang Keroknya?
AG diperankan pemeran pengganti (kemeja garis-garis) merokok dalam rekonstruksi kasus penganiayaan David di kompleks Green Permata, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/3/2023) [Suara.com/Rakha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral video CCTV yang memperlihatkan anak AG ketakutan saat Mario Dandy Satriyo menganiaya David Ozora hingga tidak sadarkan diri.

Video ini diunggah ke Twitter oleh akun @mangatta_ dilihat suara.com, Sabtu (6/5/2023) dinilai bisa mengubah persepsi publik terhadap terdakwa AG, yang sebelumnya dianggap mendukung dan hanya menonton aksi kekerasan Mario terhadap David.

"Berikut adalah rekaman CCTV yang memuat fakta tentang posisi anak AGH dalam kasus penganiayaan keji terhadap anak korban David Ozora oleh tersangka MDS, yang kami olah untuk publik karena hakim tidak pertimbangkan dalam putusan," tulis Mangatta.

Dalam utasan yang dibuat Mangatta, ada 4 poin pemberitaan dan persepsi publik yang terlanjur melekat pada anak AG, bisa dibantah dengan video CCTV berdurasi 44 menit itu.

1.Tidak Merokok Sambil Menonton Penganiayaan

Kamera CCTV dari jarak jauh itu memperlihatkan AG mengambil korek bukan saat pemukulan terhadap David terjadi, tapi saat David sedang disuruh push up.

"Anak AG terlihat tidak merokok di saat terjadi pemukulan terhadap korban," terang video yang lengkapi teks itu.

2. AG Selfie Menonton Penyiksaan

Saat penyiksaan dan pemukulan terjadi, AG terlihat beberapa kali berlindung di balik tubuh Shane. Sedangkan Shane asik merekam aksi Mario yang menyiksa David.

Baca Juga: Mario Dandy Dilaporkan Kuasa Hukum AG Atas Dugaan Pemerkosaan Anak di Bawah Umur, Dampaknya Memang Semengerikan Itu?

"Anak AG terlihat ketakutan dengan kejadian tersebut sehingga dia memalingkan muka dan membalikan badannya,"

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI