Suara.com - Usai Lebaran, Erina Gudono dan Kaesang Pangarep diketahui menikmati liburan ke Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT). Keduanya ikut bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga ingin meninjau lokasi pelaksanaan KTT ASEAN yang akan segera digelar.
Pada salah satu foto yang diunggah Erina Gudono di Instagramnya, menantu Presiden Jokowi tersebut tampil cantik dengan outfit berharga fantastis yang jika ditotal bisa mencapai ratusan juta rupiah.
Pasalnya, dalam kesempatan tersebut, Erina Gudono mengenakan setelan vest berwarna biru, dengan inner putih polos. Ia juga menambahkan sandal Hermes Oran berwarna merah yang dibanderol di situs resminya dengan harga Rp10,5 jutaan.
Selain itu, finalis Puteri Indonesia 2022 tersebut juga tampak menambahkan aksesoris ikat pinggang dari brand Celine berwarna hitam. Dilihat dari situs Tinkerlust, ikat pinggang yang dipakai Erina Gudono berupa Celine Triomphe Small 1.8cm Belt Black GHW. Produk tersebut dibandrol seharga Rp9,6 juta.
Baca Juga: Wings Air Sediakan Puluhan Ribu Kursi Menuju Labuan Bajo
Bukan cuma itu, Erina Gudono juga terlihat memakai tas mewah dari brand Dior berwarna merah muda. Tas tersebut diduga merupakan series Lady D Small Cannage Lambskin Powder Pink yang menurut situs Voila, harganya mencapai Rp88 juta.
Tentu saja dengan penampilan ini, Erina Gudono langsung mendapatkan banyak pujian dari banyak warganet. Tak sedikit yang salah fokus dengan pesona istri Kaesang Pangarep tersebut.
"Ada masalah apa neng di kayangan, sampe2 turun ke bumi?," tanya @inigxxxxxxx.
"Definisi wanita kalo di tangan pria yang tepat kayak gini, makin kelihatan cantik," ujar @4anxxxx.
"Sekali-kali pose marah atau cemberut mba. Cape liat senyum terus, abis cantik sih," tambah @upiexxxxx.
Baca Juga: Prilly Latuconsina Santai Liburan, Reza Rahardian Ikut Nyempil Jadi Gunjingan: Bikin Jantungan
Meski begitu, outfit mahal Erina Gudono seakan berbanding terbalik dengan ucapan sang mertua, Presiden Jokowi, yang sering mengingatkan pejabat beserta keluarganya untuk tidak memamerkan gaya hidup mewah dan barang branded dalam kesehariannya. Bahkan, Presiden Jokowi juga sering mengajak masyarakat untuk belanja berbagai barang lokal.