Suara.com - Makanan merupakan salah satu pemicu utama asam lambung naik. Oleh karena itu, penting bagi Anda yang memiliki risiko masalah lambung untuk lebih selektif dalam memilih makanan.
Daftar Makanan Pemicu Asam Lambung Naik
Cobalah untuk mengurangi konsumsi beberapa makanan berikut jika Anda tidak ingin mengalami kenaikan asam lambung.
1. Makanan Pedas
Baca Juga: Dokter Boyke Ungkap Makanan yang Bisa Tingkatkan Gairah Seks: Sate Kerang Hingga Daging Kambing
Mengutip Healthline, makanan pedas bisa menjadi pemicu asam lambung naik dengan kandungan capsaicin di dalamnya. Senyawa tersebut akan memicu produksi asam lambung yang berlebihan.
Selain itu, makanan pedas juga bisa memicu sensasi terbakar di dada atau perut yang sering kali dianggap sebagai gejala asam lambung. Jadi, jika Anda memiliki masalah asam lambung, sebaiknya hindari makanan pedas.
2. Gorengan
Penggunaan minyak berlebihan dalam gorengan sering kali menyebabkan gangguan pencernaan dan merangsang produksi asam lambung berlebihan.
Selain itu, kebanyakan gorengan juga mengandung lemak trans yang dapat merusak lapisan lambung dan menyebabkan refluks asam lambung.
Baca Juga: Bosan dengan Hidangan Lebaran, Ini 5 Makanan yang Nikmat Disantap Selain Bakso
3. Makanan Berlemak
Makanan yang tinggi lemak seperti keju dan mentega juga bisa menjadi pemicu asam lambung naik karena memperlambat pengosongan lambung.
Ketika makanan tinggi lemak dicerna, mereka membutuhkan waktu yang lebih lama sehingga lambung akan terasa penuh.
4. Makanan Berasam
Makanan yang bersifat asam seperti tomat, lemon, jeruk, dan cuka juga bisa memicu asam lambung naik. Jenis makanan ini mengandung asam sitrat yang dapat memicu produksi asam lambung berlebihan.
Namun, ini tidak berarti Anda harus menghindari makanan yang bersifat asam sepenuhnya. Anda masih bisa mengonsumsi makanan berasam dengan batasan yang sehat.
5. Kafein
Minuman yang mengandung kafein seperti kopi, teh, dan minuman energi, dapat memicu kenaikan asam lambung karena meningkatkan produksi asam lambung. Meski terasa menyegarkan, hindari konsumsi minuman berkafein secara berlebihan.
6. Makanan Berbumbu
Penggunaan rempah-rempah seperti bawang putih, bawang bombay, dan lada hitam secara berlebihan rupanya juga tidak baik.
Pasalnya, bumbu tersebut juga bisa memicu produksi asam lambung secara berlebihan. Jika Anda memiliki masalah asam lambung, sebaiknya hindari makanan yang berbumbu terlalu kuat.
7. Makanan Tinggi Gula
Permen, kue, dan makanan serta minuman manis lainnya akan memperlambat pengosongan lambung dan memicu produksi asam berlebihan. Itulah mengapa mereka termasuk makanan peminu asam lambung baik.
Selain itu, makanan yang tinggi gula juga dapat merusak kesehatan gigi dan meningkatkan risiko diabetes.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri