Suara.com - Salah satu tradisi ketika Lebaran tiba adalah halal bi halal untuk saling memohon maaf. Pada tradisi ini, kebanyakan orang akan berkunjung dan bersilaturahmi ke rumah sanak saudara atau kerabat.
Namun, sebuah keluarga justru berbeda dari biasanya. Bukan mengunjungi rumah orang, mereka malah datang ke rumah kucing.
Menariknya, rumah kucing itu tampak sangat mewah. Momen tersebut tampak dalam video yang dibagikan melalui akun Instagram reenzulrich.
Dalam video berdurasi 32 detik itu tampak bangunan rumah yang tak terlalu tinggi. Bangunan itu juga dilengkapi dengan pilar-pilar yang membuatnya tampak megah meski tak terlalu besar.
Baca Juga: Ini Sosok Konglomerat Asal Indonesia yang Beli Rumah Mewah Senilai Rp2,3 Triliun di Singapura
Di bagian depan, ada kolam renang yang cukup besar dan rerumputan hijau. Terlihat sejumlah orang dewasa dan anak-anak datang berkunjung ke rumah itu.
Rumah kucing itu bahkan dilengkapi lampu estetik dan wadah air mancur di bagian depan. Manusia dapat masuk dari pintu di bagian samping.
Rumah kucing itu memiliki tangga dan lantainya diduga terbuat dari marmer. Ada pula pijakan-pijakan kayu untuk kucing-kucing bermain.
Di dalam rumah itu terlihat ada 5 kucing yang sedang bersantai. Mereka tampak menikmati waktu luang di dalam rumah mewah.
Video ini lantas menarik banyak pergatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Polisi Geledah Rumah AKBP Achiruddin Hasibuan, Netizen Salfok Hal Ini
"Bagusan rumah kucing daripada rumah gue," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kalah rumah aku," ujar warganet ini.
"Rumah subsidiku menangis melihat ini," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (28/4/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 4 juta kali di TikTok.