Selain menu nasi babat gongso, ada pula makanan lainnya, seperti nasi goreng babat, nasi goreng telur, dan paru goreng. Menariknya, mereka juga menyediakan nasi goreng dan gongso babat dalam bentuk frozen food. Harga menu yang disajikan mulai Rp20 ribuan saja.
Babat Gongso Hengky bertempat di Jalan Puri Anjasmoro Blok K, Tawangsari, Semarang. Buka setiap hari mulai pukul 05.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB.
5. Nasi Goreng Babat Pak Sumarsono
Nasi Goreng Babat Pak Sumarsono masih satu kawasan dengan warung makan Babat Gongso Hengky. Harga seporsi nasi goreng babat yaitu Rp17 ribuan. Sementara, untuk harga babat gongsonya sendiri Rp30 ribuan.
Nasi Goreng Babat Pak Sumarsono ini berada di Jalan Anjasmoro Raya Nomor 64, Karangayu, Semarang.
Tempat makan babat gongso enak di Semarang ini buka setiap hari, tapi dibagi dua sesi. Sesi siang buka pukul 07.00 WIB-12.00 WIB, sementara sesi sore buka pukul 17.00 WIB-00.00 WIB.
Itulah beberapa rekomendasi tempat makan babat gongso di Semarang yang wajib Anda coba. Selamat menikmati lezatnya babat gongso!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Baca Juga: Rekomendasi Tempat Makan Seafood di Jakarta Timur: Warung Tenda yang Dijamin Ramah Kantong!