Suara.com - Inara Rusli berani membeberkan boroknya perbuatan Virgoun, suaminya yang tega mengotori rumah tangga keduanya dengan berselingkuh. Tidak hanya pada satu perempuan, rupanya Virgoun diduga sudah cukup sering ‘jajan’ dengan banyak perempuan.
Tanpa keraguan, Ina mengunggah bukti percakapan antara Virgoun dan seorang yang diduga mucikari ke instastory akun pribadinya.
Dari percakapan tersebut, terlihat Virgoun yang sepertinya rutin mengorder perempuan. Mucikari tersebut menyampaikan salah satu ‘anaknya’ yang pernah dipesan Virgoun kagum karena ia sudah berhijrah.

“Eh, Bianca DM gue, dia kagum sama lu katanya udah hijrah, haha,” tulis seseorang diduga mucikari yang membantu Virgoun untuk ‘jajan’, Selasa (25/4/2023).
Tidak cuma Bianca, dalam percakapan tersebut pun muncul beberapa nama perempuan lain yakni Sherly, Jihan, Putri, Sisil, Resna dan Ovie. Isi percakapan tersebut juga memperlihatkan diduga nominal harga untuk ‘jajan’ bersama.
“Ovie gak bisa kerja, Jihan tiba-tiba gak aktif yang ready cuma Resna. Gua biasa bawa dia 3-4 rebu, lagi BU juga kali dia gue tembak 1,5 langsung mau,” tulis diduga mucikari pada Virgoun.
Unggahan demi unggahan isi percakapan tersebut pun memantik perhatian para pengikut media sosial Ina. Mengetahui Virgoun yang rupanya sering ‘jajan’, salah satu pengikutnya pun meminta Ina untuk melakukan pemeriksaan.
“Kakak segera periksa ke dokter SpOG ya, takutnya terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” balas salah satu pengguna menanggapi salah satu isi percakapan yang dibagikannya.
Ina pun membalas kalau ia sudah melakukan pemeriksaan pada Agustus tahun 2022.
“Sudah periksa waktu Agustus tahun lalu, Alhamdulillah gak tertular tapi dalam darah sudah ada antubodinya dari hasil tes lab. Makasih ya,” kata Ina.