Suara.com - Sate taichan menjadi salah satu jenis kuliner yang ternyata memiliki peminat yang sangat besar. Tidak heran jika banyak juga orang yang mencari resep sate taichan, untuk mencoba membuatnya di rumah. Beberapa resep di bawah ini mungkin bisa jadi referensi yang menarik untuk Anda.
1. Resep Sate Taichan ala Senayan
Bahan yang dibutuhkan:
- 500 gram dada ayam tanpa tulang
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh merica
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- Jeruk nipis secukupnya
- Minyak wijen atau minyak goreng
- Margarin
Bahan untuk sambal:
Baca Juga: Lebih Waspada, Berikut Lokasi Rawan Macet dan Bencana Saat Mudik di Sumsel
- 25 cabai rawit
- 3 siung bawang putih
- 1/2 jeruk nipis
- 1 lembar daun jeruk
- 1/2 sendok teh gula
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk
Cara membuat:
- Potong kecil-kecil dada ayam berbentuk kaldu, lalu marinasi dengan bawang putih yang sudah dihaluskan, merica, dan kaldu bubuk selama 30 menit di dalam kulkas
- Tusukkan 4 sampai 5 potong daging per satu tusukan sate
- Berikan perasan jeruk nipis lalu diamkan beberapa saat sampai air jeruknya meresap
- Panaskan teflon, dan lumuri dengan margarin atau minyak. Panggang sate yang sudah dibumbui dengan api kecil, jangan lupa bolak-balik agar matang merata
- Bakar sate sampai daging matang
- Siapkan bahan untuk membuat sambal
- Blender bawang putih dan cabai rawit sampai halus, masak dengan teflon bersama dengan daun jeruk
- Tambahkan garam, gula, dan lada secukupnya, aduk rata
- Siapkan sambal di atas piring pipih, kemudian bumbui sate sampai rata
- Sate siap disantap
2. Resep Sate Taichan Simpel
Bahan yang diperlukan:
- 250 gram dada ayam fillet
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- 50 mililter air
- Jeruk nipis
- Lada bubuk
- 2 siung bawang putih cincang
Bahan sambal
- 15 cabai rawit
- Garam
- 3 sendok makan air
Cara membuatnya:
Baca Juga: Mendag Sebut Harga Barang Kebutuhan Pokok Secara Nasional Turun
- Potong dadu dada ayam, pindahkan ke wadah untuk marinasi, tambahkan garam, kaldu bubuk, air, lada, dan bawang putih
- Aduk dan koreksi rasa, kemudian masukkan ke lemari es antara 1 hingga 2 jam
- Susun daging yang sudah dibumbui dengan tusuk sate sesuai selera
- Panaskan teflon dengan minyak atau gunakan teflon anti lengket
- Panggang sate dengan api kecil hingga matang merata
- Untuk sambal, rebus cabai rawit hingga empuk, tiriskan
- Haluskan cabai dengan blender, campur dengan air serta garam
- Jika sudah halus, sajikan bersama dengan sate
Kontributor : I Made Rendika Ardian