Gubernur Lampung Dibilang Baper Usai Dikritik Tiktoker, Ini 5 Langkah Tepat Hadapi Kritik Sebagai Pemimpin

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Sabtu, 15 April 2023 | 19:24 WIB
Gubernur Lampung Dibilang Baper Usai Dikritik Tiktoker, Ini 5 Langkah Tepat Hadapi Kritik Sebagai Pemimpin
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. [ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiktoker Bima Yudho Saputro melalui akun TikTok Awbimax Reborn berani terang-terangan mengkritik soal kondisi Lampung yang jauh dari kata layak. Unggahan tersebut ditanggapi dengan laporan pencemaran nama baik oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

Kritikan Bima rupanya membuat pemerintahan Lampung kebakaran jenggot. Melalui unggahan terbarunya, Bima menuturkan kalau ayahnya mendapatkan intimidasi dari Gubernur setempat bahkan disebut ia tidak becus mendidik anak.

“Wakil Bupati nelepon langsung Gubenur Lampung si Arinal. Terus langsung dikasihin ke bokap gua. Terus bokap gua dimaki-maki dibilang gak becus didik anak lah, bakal memproses kasus ini lebih dalam,” ujar Bima melalui unggahan di Instagram story pribadinya, @awbimax.

Tindakan yang dilakukan Gubernur Arinal Djunaidi justru dicela warganet karena dianggap baper, padahal ia seorang pejabat pemerintahan dan kepala daerah.

Baca Juga: Kritik TikTokers Bima Buat Jalanan di Pringsewu Lampung Langsung Diaspal, Netizen: Kok Musti Viral Dulu

Lalu bagaimana cara menanggapi kritik yang tepat? Dilansir dari laman Harvard Business Review, berikut ini cara tepat dalam mengambil sikap saat mendapatkan kritikan.

1. Menerimanya sebagai Bagian dari Pekerjaan

Anda yang saat ini berada di posisi sebagai pemimpin perlu mempertimbangkan bahwa segala bentuk tindakan Anda akan dilihat dan dievaluasi semua orang.

Maka dari itu ketika dihadapkan dengan kritikan, terimalah sebagai bagian dari pekerjaan Anda untuk menjadi bahan evaluasi selanjutnya saat bertindak.

Jangan sampai terjebak dengan hasil negatif yang bisa menimbulkan masalah baru.

Baca Juga: Buntut Kasus Viral Awbimax, Warganet Ramai-ramai Geruduk Instagram Gubernur Lampung

2. Fokus untuk Menyelesaikan Masalah Bukan Mengadilinya

Jika Anda menanggapi kritikan yang Anda terima dengan tujuan memberikan balasan, itu adalah langkah yang salah.

Betapa pun menyakitkannya kritikan tersebut, fokuslah untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi, menanggapi siapa pun yang dirugikan, dan belajar dari pengalaman yang sudah terjadi.

3. Berikan Klarifikasi Berupa Fakta Bukan Emosi

Saat mendapat kritikan, tak ayal akan membuat Anda terselimuti emosi. Namun, memperlihatkan suasana hati Anda justru bisa membuat keadaan semakin runyam.

Apabila ada informasi yang disampaikan itu tidak akurat, luruskan dengan fakta-fakta yang Anda miliki.

Sampaikan fakta-fakta tersebut untuk menyanggah argumennya bukan sebagai pemenuhan informasi yang dibutuhkannya.

4. Bersikap Rendah Hati

Mungkin akan terasa cukup sulit untuk dilakukan, karena secara refleks insting Anda akan menunjukkan sikap defensif saat mendapatkan kritikan pedas.

Bukan bermaksud melawan intuisi, saat berhadapan dengan posisi itu, tugas Anda adalah menunjukkan empati terhadapnya sebagai bentuk kepedulian. Bukan semata-mata Anda mengakui jika benar hal tersebut adalah kesalahan.

5. Bersikap Tegas pada Nilai-nilai yang Sudah Ditetapkan

Saat Anda menerima kritikan, coba untuk menyaringnya terlebih dulu dengan bantuan tim hukum dan manajemen risiko.

Ambil tindakan yang tepat sebagaimana nilai-nilai yang sudah Anda tetapkan dan sampaikan kepada masyarakat, guna kritikan yang mereka sampaikan selaras dengan nilai tentang kebijakan yang Anda buat. (Shilvia Restu Dwicahyani)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI