Suara.com - Kondisi David Ozora, korban penganiayaan Mario Dandy, hingga kini masih belum pulih sepenuhnya. Ia masih sering terbaring di ranjang rumah sakit atau memakai kursi roda untuk berpindah tempat.
David Ozora juga masih mendapatkan pelatihan berjalan dan sejumlah terapi lain untuk mengembalikan kondisi tubuhnya. Banyak warganet yang menunggu perkembangan dari anak Jonathan Latumahina yang merupakan pengurus GP Ansor.
Melalui akun Twitter seeksixsuck, Jonathan Latumahina membagikan momen ketika David Ozora disuapi oleh sang ibu dan ditemani neneknya. David Ozora tampak disuapi sepotong roti meski tubuhnya masih terbaring di ranjang rumah sakit.
Sang nenek yang kala itu menggunakan baju batik, kemudian tampak membersihkan telinga David dengan cotton bud. Foto ini terlihat begitu menyentuh.
Baca Juga: David Ozora Alami Short Term Memory Jadi Gampang Lupa, Bisa Sembuh Normal Gak Ya?
"Dua wanita yang disayang David, mewakili banyak mama online yang juga menyayangi David," tulis Jonathan dalam cuitan tersebut.
David Ozora juga tampak tak lagi memakai baju pasien berwarna cokelat seperti biasa. Ia tampak memakai kaus hitam dengan rambut yang dikuncir ke atas.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi potret tersebut.
"Alhamdulillah. Kasih ibu tetap tak terlupakan sampai kapanpun, Nanda David bersyukur ada mama-mama online yang juga sayang sama nanda. Tetap semangat ya, nak, masih panjang perjalananmu nak. Salam buat mama-mama yang di sebelah nanda ya," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "David udah nggak pakai ‘seragam pramuka’ RS Mayapada lagi. Sepertinya itu tanda-tanda segera pulang ke rumah. Senang lihat progress David yang positif. Di balik ini semua ada Allah dan buanyak orang yang mengasihi David," ujar warganet ini.
Baca Juga: Ingatan David Ozora Kembali Seperti Bayi, Panggil Ayahnya dengan Sebutan Nama
"Keren David sudah pakai baju kesayangan dan dilayani 2 wonder woman. Semangat terus ya David biar cepat pulih biar bisa cepat mengingat orang-orang yang kamu sayangi. Tuhan berkati. Aamin," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (14/4/2023), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 2 ribu akun di Twitter.